SUV Kona Diproduksi, Siap Dipasarkan ke AS

Bisnis.com,29 Nov 2017, 18:07 WIB
Penulis: Tegar Arief
SUV Kona/Istimewa

Bisnis.com, SEOUL - Pekerja Hyundai Motor Co kembali melakukan aktivitas produksi kendaraan SUV Kona pada sekaligus mengakhiri aksi mogok kerja yang dilakukan selama dua hari.

Kona, mobil yang akan diluncurkan dalam Los Angeles Auto Show merupakan model yang menjadi kunci utama bagi Hyundai untuk pasar Amerika Serikat. Saat ini, Kona hanya dijual di Korea Selatan dan Eropa.

Sebelumnya, kalangan pekerja Hyundai melakukan aksi mogok kerja karena khawatir terhadap potensi penggunaan alat otomatis atau otomatisasi yang akan memangkas penggunaan tenaga kerja manusia.

Dikutip dari Reuters, Rabu (29/11/2017), juru bicara Hyundai mengatakan bahwa perselisihan antara perusahaan dan pekerja tidak akan mempengaruhi rencana peluncuran Kona di AS pada kuartal pertama tahun depan.

Perusahaan otomotif terbesar di Korea Selatan ini rencananya akan mulai mendistribusikan Kona di AS pada 1 Desember mendatang.

Selama periode Januari-September tahun ini, penjualan Hyundai di pasar global menurun sebesar 6% karena minimnya produk SUV di AS, salah satu pasar otomotif terbesar di dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini