RELIANCE SECURITIES: IHSG Konsolidasi Menguat Terbatas

Bisnis.com,13 Des 2017, 06:03 WIB
Penulis: Mia Chitra Dinisari
Refleksi pengunjung melihat pergerakan IHSG./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA - Reliance Securities memprediksi IHSG akan bergerak terkonsolidasi menguat terbatas hari ini.

Analis Lanjar Nafi mengatakan seperti pada pergerakan sebelumnya. Secara teknikal IHSG masih terkonsolidasi pada level MA20 dan MA5 yang mulai menyempit menandakan pergerakan konsolidasi yang cenderung berlanjut.

Indikator stochastic menjenuh dengan pergerakan mendatar dari RSI yang memberikan signal momentum yang cukup flat.

"Sehingga diperkirakan IHSG cenderung bergerak kembali terkonsolidasi menguat terbatas dengan range pergerakan 6012-6060," tulis risetnya.

Saham-saham yang masih dapat dicermati diantaranya AKRA, ASRI, BKSL, EXCL, INDY, JPFA, SMGR, ELSA, MBSS, PTRO.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini