World Bank: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Bisa Capai 5,3% pada 2018

Bisnis.com,14 Des 2017, 16:22 WIB
Penulis: Richard
Presiden Joko Widodo (kiri) menerima Kepala Perwakilan Bank Dunia (World Bank) untuk Indonesia Rodrigo Chaves (kanan) di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa (21/11)./ANTARA-Puspa Perwitasari

Bisnis.com, JAKARTA - Bank Dunia memprediksi perekonomian Indonesia dapat tumbuh hingga 5,3% pada tahun 2018, mengingat investasi dan konsumsi dalam negeri mulai membaik.

Direktur Bank Dunia untuk Indonesia, Rodrigo A. Chaves mengatakan ekonomi Indonesia memiliki potensi pertumbuhan yang cukup baik.

"Pada tahun-tahun sebelumnya ekspor dan investasi tumbuh datar. Tahun ini sudah mulai baik dan kami beranggapan konsumsi akan naik pada 2018 dikarenakan investasi besar," katanya dalam Forum Indonesia Economic Quarterly di Jakarta, Kamis (14/12/2017).

Akan tetapi, menurutnya, pemerintah masih menghadapi berbagai masalah yang masih menghambat pertumbuhan ekonomi. Indonesia harus menciptakan lapangan lebih banyak, dan memperbesar pendapatan untuk berinvestasi lebih.

Hanya saja Indonesia adalah salah satu negara masih memiliki rasio pajak paling kecil di dunia. Menurutnya pajak merupakan sarana untuk menutup kesenjangan sosial di dalam negeri.

Menurutnya, pemerintah pusat juga harus meningkatkan kesadaran dan prestasi pemerintah daerah, sehingga ekonomi bisa maju secara inklusif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini