Kapolri Tito: Malam Misa Natal Berjalan Aman

Bisnis.com,25 Des 2017, 06:10 WIB
Penulis: Newswire
Kapolri Tito Karnavian (kanan) didampingi Menko Maritim Luhut Pandjaitan (tengah) dan Panglima TNI Hadi Tjahjanto (kiri) memberikan keterangan kepada wartawan seusai rapat dan video conference di Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Senin (18/12)./ANTARA-Reno Esnir

Kabar24.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian mengatakan bahwa situasi malam Natal pada Minggu aman dan belum ada laporan ada gangguan keamanan di seluruh Indonesia.

"Sampai hari (Minggu) ini belum ada informasi tentang insiden, yang berarti berlangsung aman," kata Tito di Jakarta Minggu.

Dia menuturkan terjadi beberapa kepadatan lalu lintas arus mudik liburan Natal dan Tahun Baru pada sejumlah ruas seperti jalur Pantai Utara (Pantura), Puncak Bogor dan jalan tol menuju Bandung.

Namun petugas mampu mengurai kemacetan kendaraan dan akan mengatur, serta mengevaluasi di lapangan.

Tito menyampaikan ucapan terima kasih kepada Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, pemerintah pusat dan pemerintah daerah yang mendukung pelaksanaan pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru agar berjalan lancar.

Pada kesempatan itu, Kapolri bersama Panglima TNI dan Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Idham Azis menyambangi Gereja HKBP Menteng Jakarta Pusat disambut Kapolres Metro Jakarta Pusat dan Dandim Jakarta Pusat.

Seusai mengecek pengamanan, Kapolri dan Panglima TNI menuju Gereja Immanuel di Jalan Medan Merdeka Timur Jakarta Pusat.

Terakhir rombongan pejabat Polri dan TNI itu meninjau pengamanan di Gereja Katedral Jakarta Pusat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini