KINERJA EMITEN 2017: MARK Penuhi Kapasitas 90%

Bisnis.com,28 Jan 2018, 00:34 WIB
Penulis: Novita Sari Simamora
Presiden Direktur PT Mark Dynamics Indonesia Tbk Yeoh Sek Boon (kiri) dan Direktur Independen Ridwan./JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten percetakan sarung tangan, PT Mark Dynamics Indonesia Tbk. (MARK) berhasil memenuhi kapasitas order hand former sebesar 90% pada  kinerja tahun lalu.

Direktur PT Mark Dynamics Indonesia Tbk. Ridwan mengatakan target produksi 2018 sebesar 6,5 juta potong hand former per tahun, MARK telah menerima konfirmasi order dari pelanggan-pelanggan perseroan sebanyak 5,8 juta potong hand former.

"Kinerja yang baik di 2017, di mana MARK terus meningkatkan kepuasan pelanggan dengan memberikan pelayanan terbaik, menghasilkan produk berkualitas tinggi," tulisnya dalam keterangan resmi pada Sabtu (27/1/2018).

Untuk meningkatkan kepuasan pelanggan, sambungnya, MARK, yang berbasis di Sumatra Utara ini, juga terus berupaya melakukan pengiriman dengan tepat waktu. Dia mengatakan ketepatan waktu dalam mengirim pesanan sangat berpengaruh pada kinerja perseroan pada tahun ini.

Pada penutupan perdagangan Jumat (26/1/2018), harga saham MARK ditutup melemah 15 poin atau 0,87% menuju level Rp1.710 per saham. Sementara itu, price earning ratio (PER) MARK mencapai 30 kali dan kapitalisasi pasar senilai Rp1,3 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini