Penjualan Mobil Bekas Terbantu Keberadaan Transportasi Online

Bisnis.com,13 Feb 2018, 08:30 WIB
Penulis: Hijriyah Al Wakhidah/JIBI
Ilustrasi.

Bisnis.com, SOLO—Kinerja penjualan mobil bekas tahun 2017 dinilai banyak terbantu dengan tumbuhnya jasa transportasi online.

Himpunan Pedagang dan Perantara Otomotif Soloraya (HPPOS) mencatat permintaan mobil jenis city car cukup tinggi tahun lalu. Mobil kelas ini banyak diburu driver transportasi online.

“Terutama untuk mobil-mobil dengan tahun yang masih baru. Di awal tahun, penjualan mobil bekas bisa naik cukup tinggi, salah satunya karena maraknya transportasi online, ada Uber, Grab, dan sebagainya. Namun sayangnya sedikit tertekan saat menjelang akhir tahun,” papar Ketua HPPOS, Tri Wahyudi kepada JIBI, Senin (12/2/2018).

HPPOS akan menggandeng sedikitnya 30 driver transportasi online untuk bekerja sama guna memacu penjualan tahun ini.

Penjualan mobil bekas tahun ini diperkirakan bakal membaik meskipun ada sedikit kenaikan harga. Akhir tahun lalu penjualan sempat drop 65%-70%. Pasar mobil jenis sedan dinilai paling terpuruk saat itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Miftahul Ulum
Terkini