IHSG Diprediksi Masih Tertekan di Awal Dagang Tahun Anjing Tanah

Bisnis.com,16 Feb 2018, 13:16 WIB
Penulis: Mia Chitra Dinisari
Karyawan melintas di dekat monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (12/2/2018)./JIBI-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA - IHSG diprediksi akan kembali tertekan melemah di awal tahun anjing tanah kali ini.

Analis Reliance Sekuritas Lanjar Nafi mengatakan pergerakan IHSG secara teknikal membentuk pola bearish meeting line dengan indikasi pelemahan jangka pendek menguji kembali level support MA20 dan MA5.

Potensi pelemahan diperkuat oleh indikator Stochastic yang telah tiba pada level jenuh beli dengan indikasi kuat dead-cross dan Momentum tertahan pada MA dari Indikator RSI.

"Sehingga diperkirakan IHSG akan bergerak kembali mixed tertekan diawal pekan dengan range pergerakan 6.558-6.645," tulis risetnya.

Saham-saham yang masih dapat dicermati diantaranya ITMG, ROTI, ELSA, INKP, MEDC, PTRO, SMBR.
Sementara itu, analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji Gusta mengatakan berdasarkan daily pivot dari Bloomberg, support pertama dan kedua berada pada level 6.574,970 dan 6.558,357.

Sementara itu, resistance pertama dan kedua berada pada level 6.616,411 dan 6.641,239. Berdasarkan indikator daily, MACD telah membentuk pola dead cross di area positif. Sementara itu, Stochastic membentuk pola dead cross dan RSI sudah menunjukkan overbought.

"Dengan demikian, IHSG akan terkoreksi wajar menuju ke area support pada level 6.575 dan 6.558," demikian risetnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini