Go-Jek Beri Apresiasi UMKM Kuliner dari 50 Kota

Bisnis.com,23 Feb 2018, 15:52 WIB
Penulis: Agne Yasa
Pengemudi Gojek./JIBI-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA - Go-Jek akan memberikan penghargaan kepada lebih dari 30 UMKM kuliner dari 50 kota dan 21 provinsi dalam Malam Juara Go-Food.

Catherine Hindra Sutjahyo, Chief Commercial Expansion Go-Jek, mengatakan Malam Juara Go-Food 2017 yang digelar Jumat malam ini (23/2/2018), akan memberikan penghargaan pada UMKM sebagai merchant Go-Food yang telah berkembang bersama Go-Food.

Ada lebih dari dari 80 UMKM yang masuk dalam nominasi untuk mengikuti penghargaan Malam Juara Go-Food yang dipilih berdasarkan total penjualan melalu Go-Food selama satu tahun.

Selain itu, penghargaan yang diberikan termasuk Juara Partner Go-Food yang akan diberikan kepada mnitra UMKM dari 21 provindi, juara partner Go-Food kategori pelepas dahaga, kategori cemilan sore, kategori teman begadang hingga kategori pilihan pemirsa.

“Para UMKM yang akan mendapat penghargaan Juara Go-Food tersebut membuktikan bahwa UMKM tidak kalah dengan jaringan-jaringan usaha kuliner termasuk kuliner global. Mereka adalah pahlawan penggerak perekonomian lokal, hal inilah yang menginspirasi kami untuk terus berinovasi demi kemudahan dan kenyamanan merchant partner Go-Food dan pelanggan mereka,” ujar Catherine.

Catherine menambahkan Go-Food menjadi layanan pesan-antar makanan terbesar di Asia setelah China berkat dukungan para merchant partner Go-Food.

"Inilah yang menginspirasi kami dalam menggelar Malam Juara Go-Food sebagai apresiasi kepada para merchant yang telah tumbuh dan sukses bersama Go-Food," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini