Dirut Semen Baturaja Beli Saham Perseroan 13.800 Lembar, Apa Alasannya?

Bisnis.com,06 Mar 2018, 20:13 WIB
Penulis: M. Nurhadi Pratomo
Direktur Utama PT Semen Baturaja Tbk Rahmad Pribadi menjawab pertanyaan wartawan , saat berkunjung ke Kantor Bisnis Indonesia, Jakarta, Jumat (19/5)./JIBI-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA — Direktur Utama PT Semen Baturaja (Persero) Tbk. Rahmad Pribadi membeli saham perseroan sebanyak 13.800 lembar.

Berdasarkan keterbukaan informasi di laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (6/3/2018), disebutkan Direkut Utama Semen Baturaja menyatakan telah membeli 13.800 lembar saham Semen Baturaja dengan harga Rp3.100 per lembar. Transaksi telah dilakukan pada 23 Februari 2018 dengan status kepemilikan saham langsung.

Saat dimintai konfirmasi, Rahmad menyebut kepemilikan sahamnya di perseroan berubah dari 0 menjadi 13.800 lembar. Tujuan dari transaksi tersebut menurutnya untuk keperluan investasi.

Dia memaparkan alasan pembelian saham terkait dengan prospek dari emiten berkode saham SMBR tersebut. Pihaknya mengaku optimistis dengan pertumbuhan perseroan pada masa mendatang.

“SMBR adalah investasi yang baik. Potensi pasar besar dan potensi perseroan untuk terus tumbuh juga masih besar,” ujarnya saat dihubungi Bisnis.com, Selasa (6/3/2018).

Berdasarkan laporan keuangan 2017 yang dirilis pada Februari 2018, SMBR membukukan laba tahun berjalan dari operasi yang dilanjutkan Rp146,64 miliar. Pencapaian tersebut turun 43,40% dibandingkan dengan periode 2016 senilai Rp259,09 miliar.

Pada 2017, perseroan membukukan pendapatan Rp1,55 triliun. Jumlah tersebut naik tipis dibandingkan dengan periode sebelumnya Rp1,52 triliun.

SMBR menargetkan tahun ini penjualan semen perseroan menembus 2,75 juta ton. Artinya, target tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan realisasi 2017 1,76 juta ton.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Riendy Astria
Terkini