Charly Van Houten Tak Butuh Narkoba untuk Jadi Musisi Terkenal

Bisnis.com,07 Mar 2018, 07:17 WIB
Penulis: Nur Faizah al Bahriyatul Baqiroh
Charly Van Houten/Instagram@charly_setiaku

Bisnis.com, JAKARTA - Eks Vokalis ST12, Charly Van Houten atau yang akrab dipanggil Charly, menuturkan bahwa dirinya tidak pernah menyentuh obat-obatan terlarang atau narkoba.

Dia mengaku sepanjang perjalanan karirnya sebagai seorang musisi, dia belum pernah menyentuh atau menggunakan narkoba.

"Alhamdulillah [selama] aku berkarya, sedikit pun [aku] tidak pernah itu yang namanya menyentuh narkoba. Alhamdulillah enggak," ungkap Charly di Gedung Serbaguna Masjid Baiturrahman, Kompleks DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (6/3/2018).

Meski ada yang mengatakan kepada dirinya bahwa dengan mengonsumsi narkoba akan mendapatkan kretivitas lebih, Charly mengaku lebih nyaman hidup tanpa ketergantungan dengan barang haram tersebut.

"Alhamdulillah enggak [terpengaruh], istilahnya kalau pakai narkoba, terus jadi beda, terus jadi [lebih] gaya, dan [katanya karya] bisa bagus,” ujarnya.

Menurut Charly, dirinya berhasil membuktikan bahwa tanpa narkoba, sebenarnya seseorang dapat berkarya lebih baik lagi.

Musisi asal Cirebon ini mengaku sangat prihatin dengan maraknya selebritas yang terkena kasus pemakaian narkoba. Charlie menyadari bahwa tuntutan sebagai publik figur mampu membuat seseorang yang menjalaninya merasa tertekan dan lelah. Namun, bagi laki-laki berusia 35 tahun ini, memakai narkoba bukanlah jalan keluar.

Charly sendiri sudah membuktikan bahwa tanpa narkoba dia masih bisa berkarya dan berkreativitas meramaikan panggung musik Indonesia sampai saat ini.
"Aku sudah ngebuktiin bahwa tanpa narkoba, bisa membuat kita lebih baik lagi [dalam berkarya]," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini