Hasil Lengkap Liga Inggris: Chelsea Jaga Asa Slot Liga Champions

Bisnis.com,11 Mar 2018, 06:46 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Para pemain Chelsea merayakan gol kedua ke gawang Crystal Palace./Reuters-Toby Melville

Bisnis.com, JAKARTA – Juara bertahan Chelsea menghantam Crystal Palace dengan skor tipis 2-1 dalam lanjutan pekan ke-30 Liga Primer Inggris yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge, London, pada Minggu dini hari WIB (11/3/2018).

Willian Borges da Silva membuka keunggulan tuan rumah pada menit ke-25, dan skuat asuhan Antonio Conte sukses menggandakan keunggulan setelah bek Palace Martin Kelly membuat gol bunuh diri Martin Kelly setelah keliru mengantisipasi tendangan pemain Chelsea Davide Zappacosta npada menit 32.

Satu-satunya gol tim tamu yang hanya bersifat hiburan dihasilkan oleh Patrick van Aanholt pada menit ke-90 atau menit terakhir waktu reguler 2 x 45 menit.

Kemenangan The Blues dalam pertarungan derby London itu memang tidak membuat mereka mampu menuju upaya mempertahankan gelar, tetapi setidaknya mempertahankan asa untuk finis di empat besar demi selembar tiket Liga Champions Eropa musim depan.

Chelsea saat ini menempati peringkat kelima klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan koleksi 56 angka atau 2 poin tertinggal dari peringkat keempat Tottenham Hotspur, yang belum memainkan pertandingan pekan ke-30.

Sementara posisi ketiga teratas diisi oleh Manchester City dengan nilai 78, diikuti rival sekotanya Manchester United 65, dan Liverpool 65.

Adapun Crystal Palace berada di peringkat ke-18 yang merupakan slot teratas zona degradasi dengan koleksi 27 angka.

Hasil pekan ke-30 hingga Minggu dini hari WIB: Manchester United 2 vs Liverpool 1;   Everton 2 vs Brighton & Hove Albion 0; Huddersfield Town 0 vs Swansea City 0; Newcastle United 3 vs Southampton 0; West Bromwich Albion 1 vs Leicester City 4; West Ham United 0 vs Burnley 3; Chelsea 2 vs Crystal Palace 1.

Jadwal berikutnya (WIB):

Minggu, 11 Maret:

20:30   Arsenal vs Watford

23:00   AFC Bournemouth vs Tottenham Hotspur

Selasa, 13 Maret:

03:00   Stoke City vs Manchester City.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini