Perusahaan Global Yang Digandeng Lippo Garap Meikarta Jadi 19 Institusi

Bisnis.com,21 Mar 2018, 14:13 WIB
Penulis: Anitana Widya Puspa
Chief Executive Officer Lippo Group James T. Riady menyampaikan sambutan sebelum menyaksikan penandatanganan kerja sama di bidang logistik dan fintech antara Meikarta dengan Sembilan korporasi kelas dunia, di Jakarta, Selasa (20/3/2018)./JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com JAKARTA--Lippo Group kembali melaksanakan penandatanganan MoU dengan 10 institusi global dalam bidang pendidikan, kesehatan dan teknologi pada Rabu (21/3) setelah pada  Selasa (20/3) juga meneken nota kesepahaman dengan 9 institusi global di bidabg logistik dan finansial teknologi.
Sepuluh perusahaan dari negara Amerika Serikat, Inggris, dan Benua Asia ini akan bergabung dengan Meikarta dan nilai investasinya mencapai US$ 550 juta.
Adapun kerja sama ini untuk mendorong Meikarta menjadi pusat pendidikan regional dalam rangka transformasi manusia. Sementara dalam kesehatan diharapkan dapat membangun pusat onkologi, kardiologi, neurologi, dan rehabilitasi dengan masing masing diwadahi  fasilitas rumah sakit spesialisasi tersendiri.
Institusi Global yang melakukan penandatanganan MOU hari ini adalah Columbia University Medical Center (CUMC), University College Londol (UCL), University  of North Carolina, Genesis Rehab Services (GRS), World Trade Center, HTC Corporation, China Telecom Global Limited, JM  Eagle,  Zhong Ying Finance,  Lausanne Hotel Management Institute.
Dalam pelaksanaan kerja sama dengan institusi ini, akan mempergunakan lahan seluas 273.000 m2 di kawasan Meikarta untuk dikembangkan menjadi pusat pendidikan, riset, kesehatan, logistik dan lain-lain.
Meikarta yang merupakan perwujudan atas komitmen Lippo Group, terus berupaya untuk mengembangkan lima pilar pembangunan, yaitu innovative Infrastructure & Transportation, High Tech CBD & Research Hub, Business & Commercial Hub, Green Sustainable Living, dan centre of Art, Culture & Education.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Rochmad Purboyo
Terkini