Saham BBCA Topang IHSG Sesi I, DSFI & KOBX Melesat

Bisnis.com,21 Mar 2018, 12:47 WIB
Penulis: Renat Sofie Andriani
Karyawan Bank Central Asia melayani nasabah, di Jakarta, Jumat (23/2/2018)./JIBI-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA – Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat mendekati level 6.300 pada akhir sesi I perdagangan hari ini, Rabu (21/3/2018), dengan saham BBCA sebagai pendorong utama.

IHSG menguat 0,81% atau 50,43 poin ke level 6.294,01 di akhir sesi I, setelah dibuka rebound dengan kenaikan 0,27% atau 16,61 poin di level 6.260,18.

Adapun pada perdagangan Selasa (20/3), IHSG berakhir melemah 0,73% atau 45,99 poin di posisi 6.243,58, pelemahan untuk hari keenam berturut-turut.

Sepanjang perdagangan hari ini IHSG bergerak pada kisaran 6.260,07 - 6.296,44. Sebanyak 252 saham menguat, 89 saham melemah, dan 231 saham stagnan dari 572 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Saham PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) yang naik 0,75% menjadi pendorong utama terhadap penguatan IHSG di akhir sesi I, diikuti saham PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) yang menguat 1,10%.

Seluruh sembilan indeks sektoral IHSG bergerak di zona hijau dengan support utama sektor tambang (+1,78%), industri dasar (+1,66%), dan properti (1,08%).

Sementara itu, saham INCO (+5,10%), ITMG (+3,72%), BUMI (+3,52%), dan ANTM (+3,11%) menjadi pendorong utama terhadap penguatan sektor tambang pada indeks sektoral IHSG siang ini.

Apa saja 10 emiten pendorong utama IHSG siang ini? Berikut rinciannya:

Berdasarkan kapitalisasi pasar:

Kode

Perubahan

BBCA

+0,75%

UNVR

+1,10%

BMRI

+0,93%

TLKM

+0,82%

BBRI

+0,53%

Berdasarkan presentase: 

Kode

Perubahan

DSFI

+34,91%

KOBX

+34,57%

POLY

+24,52%

DWGL

+24,51%

CENT

+17,92%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini