Segmen Internasional Topang Pendapatan Samudera Indonesia pada Kuartal I/2018

Bisnis.com,30 Apr 2018, 13:25 WIB
Penulis: Rivki Maulana
Ilustrasi Samudera Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Samudera Indonesia Tbk. meraup pendapatan sebesar US$107,79 juta (tidak diaudit) sepanjang kuartal I/2018. Pendapatan dari segmen luar negeri bertumbuh di kisaran 14%-38%, sedangkan pendapatan di segmen domestik terkoreksi.

Berdasarkan laporan keuangan Samudera Indonesia yang dikutip Bisnis.com, Senin (30/4/2018), pendapatan perseroan di segmen domestik turun 3,3% menjadi US$60,7 juta. Pendapatan dari angkutan domestik masih menjadi kontributor utama dengan pangsa 56% terhadap total pendapatan.

Sementara itu, segmen internasional terdiri dari pasar Asia Tenggara, Timur Tengah, dan India. Dari operasional di wilayah Asia Tenggara, Samudera Indonesia mencetakk pendapatan US$29,17 juta atau tumbuh 14,5%.

Di sisi lain, pendapatan dari angkutan ke Timur Tengah dan India tumbuh 38% menjadi US$14,36 juta. Segmen internasional berkontribusi 44% terhadap total pendapatan perseroan.

Berdasarkan jenis usaha, pendapatan dari uang tambang atau freight menyumbang US$63,67 juta atau tumbuh 11,39% secara tahunan. Kontributor pendapatan lainnya yakni segmen keagenan dan terminal sebesar US$24,74 juta dan usaha penanganan peti kemas sebanyak US$11,83 juta.

Selain pendapatan operasional, Samudera Indonesia juga mencetak pendapatan dari keuntungan penjualan aset sebesar US$1,45 juta. Berkat kenaikan pendapatan, emiten berkode SMDR itu membukukan laba bersih sebanyak US$1,74 juta atau meningkat 11,16% secara tahunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Margrit
Terkini