Jokowi ke Riau, AP II Pekanbaru Terbitkan Notam

Bisnis.com,08 Mei 2018, 17:55 WIB
Penulis: Arif Gunawan
Bandara Sultan Syarif Kasim II/dipenda.pekanbaru.go.id

Bisnis.com, PEKANBARU -- Rencana kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Riau pada hari ini, berdampak pada jadwal penerbangan yang ada di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru.

Executive General Manager PT Angkasa Pura II (Persero) Pekanbaru Jaya Tahoma Sirait mengatakan pihaknya sudah menerbitkan Notam atau notice to airmen.

"Terkait rencana kunjungan kerja Presiden RI Bapak Jokowi ke Riau, 8-9 Mei 2018, maka hal tersebut sudah diinformasikan ke komunitas penerbangan melalui Notam," katanya Selasa (8/5/2018).

Jaya mengatakan Jokowi diperkirakan bakal mendarat di Bandara Pekanbaru pada pukul 15.00 WIB - 15.45 WIB.

Untuk prosedur dan ketetapan (protap) pengamanan dari TNI Angkatan Udara, khususnya penerbangan pesawat kepala negara, akan dilakukan sterilisasi lalu lintas udara di Bandara Pekanbaru.

Langkah sterilisasi ini dilakukan 30 menit sebelum pesawat RI 1 atau RI 2 take off, dan 15 menit setelah pesawat landing.

Sebelumnya dari hasil rapat koordinasi Forkompinda bersama tim penyambutan Presiden Joko Widodo, disebutkan kepala negara akan berada di Riau selama dua hari, 8-9 Mei.

Beberapa agenda Jokowi selama di Bumi Lancang Kuning yaitu menghadiri Rakernas Partai Hanura, meresmikan program replanting kebun kelapa sawit, dan menghadiri peringatan Hari Lahir Nahdlatul Ulama (NU).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini