Masukkan Bek 39 Tahun, Ini Skuat Meksiko ke Piala Dunia

Bisnis.com,18 Mei 2018, 11:28 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Juan Carlos Osorio, pelatih Timnas Meksiko./Reuters-Jorge Dan Lopez

Bisnis.com, JAKARTA – Pelatih Juan Carlos Osorio pada Jumat WIB (18/5/2018) menetapkan nama skuat awal Timnas Meksiko untuk bertarung di putaran final Piala Dunia 2018 dengan membuat sedikit kejutan dengan tetap memasukkan bek veteran 39 tahun Rafael Marquez.

Pertarungan di Rusia akan menjadi penampilan kelimanya di putaran final Piala Dunia, catatan yang hanya sama dengan pemain Jerman/Jerman Barat Lothar Matthaus dan pemain Meksiko lainnya Antonio Carbajal.

Mengenai panutan sikap dan catatan hebat penampilan Marquez, memang tak ada yang layak meragukan. Namun, dengan usia yang menua dan menurunnya kecepatan, bisa disebut agak mengejutkan Osorio, yang berkebangsaan Kolombia, tetap mempertahankan sang pemain belakang.

Baca Juga:

Jadwal Liga Italia: Hidup Mati Lazio vs Inter, Crotone Degradasi?

Juventus vs Verona Pertandingan Terakhir Buffon

Ronaldo Pimpin Portugal ke Piala Dunia, Ini Skuat Lengkap Selecao

Di bawah mistar gawang, pilihan utama tetap jatuh pada Guillermo Ochoa. Di lini belakang ada Miguel Layun yang musim ini tampil ciamik untuk Sevilla, sedangkan lapangan tengah dipimpin kapten tim Andres Guardado yang akan dibantu Giovani dos Santos.

Nama-nama hebat menghiasi lini depan Timnas Meksiko di antaranya Raul Jimenez (Benfica), Oribe Peralta (Club America), Javier Hernandez (West Ham United), Carlos Vela (LAFC), Hirving Lozano (PSV Eindhoven).

Bek veteran Meksiko berusia 39 tahun, Rafael Marquez, tengah berlatih pada Jumat pagi WIB (18/5/2018). - Reuters/Edgard Garrido

Nama-nama skuat akhir Timnas Meksiko akan ditetapkan pada 4 Juni mendatang atau sekitar sebelum Piala Dunia 2018 di Rusia dimulai.

Berikut nama-nama pemain pilihan Osorio:

Penjaga gawang: Guillermo Ochoa (Standard Liege), Alfredo Talavera (Toluca), Jesus Corona (Cruz Azul).

Belakang: Diego Reyes (FC Porto), Carlos Salcedo (Eintracht Frankfurt), Hector Moreno (Real Sociedad), Oswaldo Alanis (Getafe), Nestor Araujo (Santos Laguna), Miguel Layun (Sevilla), Jesus Gallardo (Pumas), Hugo Ayala (Tigres), Edson Alvarez (America).

Tengah: Hector Herrera (Porto), Andres Guardado (Real Betis), Rafa Marquez (Atlas), Jonathan dos Santos (LA Galaxy), Marco Fabian (Eintracht Frankfurt), Jesus Molina (Monterrey), Erick Gutierrez (Pachuca), Giovani dos Santos (LA Galaxy).

Depan: Javier Aquino (Tigres), Jesus ‘Tecatito’ Corona (Porto), Raul Jimenez (Benfica), Oribe Peralta (Club America), Javier Hernandez (West Ham United), Carlos Vela (LAFC), Hirving Lozano (PSV Eindhoven), Jurgen Damm (Tigres).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini