Bisnis.com, JAKARTA – Total laba setelah pajak industri asuransi umum menurun 6,95%, kendati premi bruto bertumbuh sekitar 15,12% pada April 2018.
Data Otoritas Jasa Keuangan tentang statistik asuransi per April 2018 menunjukkan total akumulasi laba setelah pajak sektor jasa keuangan non bank ini mencapai Rp1,46 triliun.
Nilai itu menurun sekitar 6,95% (year-on-year/yoy) dari laba setelah pajak industri pada April 2017 yang mencapai Rp1,57 triliun.
Pada periode yang sama, relisasi premi bruto industri asuransi umum mencapai Rp19,36 triliun. Realisasi itu meningkat 15,1% (yoy) lantaran pada periode yang sama tahun lalu premi bruto industri tercatat senilai Rp16,82 triliun.
Total hasil investasi industri pada saat yang sama mencapai Rp1,26 triliun atau menurun 4,85% (yoy). Sebaliknya, jumlah beban usaha asuransi umum naik 10,10% (yoy) menjadi Rp3,52 triliun.
Adapun, total investasi sektor asuransi umum meningkat 3,34% (yoy) menjadi Rp68,22 triliiun, sedangkan aset industri bertumbuh sekitar 6,30% (yoy) menjadi Rp136,01 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel