FED RATE: Ekonom Prediksi Bank Sentral AS Kerek Suku Bunga Acuan pada Juni 2018

Bisnis.com,08 Jun 2018, 11:31 WIB
Penulis: Linda Teti Silitonga
Fed./.Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Bank sentral Amerika Serikat akan menggelar rapat pada 12-13 Juni 2018 waktu setempat, seperti dikutip dari laman Federal Reserve.

Pasar memperkirakan the Fed akan kembali mengerek suku bunga acuannya pada pertemuan Juni ini dari 1,75% menjadi 2,00%.

Dari survei yang dilakukan Bloomberg, menyebutkan sejumlah ekonom memprediksi Fed Rate akan dikerek ke angka 2,00% pada rapat Juni ini.

Seperti dikutip dari Bloomberg siang ini, Jumat (8/6/2018) yang melakukan survei pada 82 ekonom, hanya dua ekonom saja yang memekirakan Fed Rate bertahan di angka 1,75%.

Selebihnya, memprediksi the Fed akan mengerek suku bunga acuannya menjadi 2,00%.

Pergerakan Fed Rate

13 Desember 2017          1,50%

21 Maret 2018                1,75%

Sumber: Bloomberg, 2018

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini