Jembatan Kali Kenteng Aman Dilalui Pemudik

Bisnis.com,10 Jun 2018, 15:34 WIB
Penulis: Irene Agustine
Kondisi jalur sementara Jembatan Kali Kenteng yang menjadi bagian jalan tol SalatigaKartasura./Kementerian PUPR

Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menjamin tingkat kemiringan jalan sementara jembatan Kali Kenteng yang merupakan bagian dari jalan tol Salatiga—Kartasura aman untuk dilalui pemudik.

Kepala Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR Endra S. Atmawidjaja mengatakan bahwa jalan sementara yang berada di sisi bawah jembatan tersebut memiliki lebar hingga 8 meter—10 meter dengan kondisi jalan sudah berbentuk lean concrete setebal 10 sentimeter. Namun, jalan tersebut memang baru bisa dilalui untuk satu lajur kendaraan.

Saat ini, kendaraan harus mengalami antrean rata-rata 30 menit akibat penyempitan dari dua lajur menjadi satu lajur. Kecepatan kendaraan yang melintas di jalan tol fungsional tersebut berkisar 20 km/jam.

Meski demikian, Endra mengatakan bahwa faktor keamanan jalan sementara yang dibangun melandai tersebut masih aman untuk dilintasi pemudik.

"PT Waskita Karya Tbk. sebagai kontraktor pelaksana dalam laporannya menyatakan tingkat kemiringan jalur ini adalah berkisar 10% sehingga cukup aman untuk dilintasi," katanye melalui siaran pers, Minggu (10/6/2018).

Selain itu, tuturnya, sepanjang jalan sementara tersebut telah dilengkapi dengan rambu-rambu, pagar, dan petugas yang mengarahkan kendaraan untuk tertib melintas melalui pengeras suara.

Jembatan Kali Kenteng belum dapat dilalui dalam masa mudik Lebaran 2018 karena pembangunannya belum selesai dengan progres fisik saat ini berkisar 65%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Zufrizal
Terkini