3 Gol, Cheryshev Samai Ronaldo Top Skor Sementara Piala Dunia 2018

Bisnis.com,20 Jun 2018, 14:45 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Penyerang Rusia Denis Cheryshev sesaat selepas menjebol gawang Mesir./Reuters-Fabrizio Bensch

Bisnis.com, JAKARTA – Rusia praktis menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2018 atau perdelapan final setelah menundukkan Mesir dengan skor 3-1 dalam pertandingan matchday kedua Grup A yang berlangsung pada Rabu dini hari WIB (20/6/2018).

Ini merupakan kemenangan kedua bagi tuan rumah setelah dalam pertandingan pembuka pada Kamis (14/6/2018) menghantam Arab Saudi dengan skor telak 5-0.

Dalam pertandingan matchday kedua Grup A di Saint-Petersburg, kemenangan Rusia mulai muncul ketika pemain Mesir Ahmed El-Fathy membuat gol bunuh diri saat babak kedua berjalan 2 menit.

Denis Cheryshev menggandakan keunggulan Rusia pada menit ke-59 dan hanya berselang 3 menit kemudian Rusia unggul 3-0 melalui kontribusi gol Artem Dzyuba.

Mesir hanya bisa memperkecil ketinggalan dari eksekusi penalti ujung tombak Mohamed Salah pada menit ke-73, sehingga sor akhir 3-1 untuk kemenangan Rusia yang ditukangi pelatih Stanislav Cherchesov.

Bagi Cheryshev, tambahan sebiji gol sangat berarti karena mengangkatnya sebagai top skor sementara Piala Dunia 2018 dengan tiga gol bersama bomber Portugal Cristiano Ronaldo

Sebelumnya Cheryshev, yang merumput bersama klub La Liga Spanyol Villarreal dan mantan pemain sayap Real Madrid, membuka keran golnya langsung dengan dua kali menjaringkan dua gol ketika Rusia menang dengan skor telak 5-0 atas Arab Saudi dalam laga perdana perhelatan akbar ini.

Adapun Cristiano Ronaldo mencetak hattrick ketika Portugal menahan imbang Spanyol dalam pertandingan pembuka Grup B. Itu juga menjadi hattrick pertama dalam Piala Dunia kali ini.

Berikut daftar lengkap pencetak gol sementara Piala Dunia hingga Rabu (20/6/2018):

3 Gol: Cristiano Ronaldo (Portugal), Denis Cheryshev (Rusia)

2 Gol: Romelu Lukaku (Belgia), Harry Kane (Inggris), Artem Dzyuba (Rusia), Diego Costa (Spanyol)

1 Gol: Sergio Aguero (Argentina), Mile Jedinak (Australia), Dries Mertens (Belgia), Philippe Coutinho (Brasil), Juan Fernando Quintero (Kolombia), Luka Modric (Kroasia), Yussuf Poulsen (Denmark), Mohamed Salah (Mesir), Antoine Griezmann (Prancis), Alfredh Finnbogason (Islandia), Shinji Kagawa (Jepang), Yuya Osako (Jepang), Hirving Lozano (Meksiko), Grzegorz Krychowiak (Polandia), Yury Gazinsky (Rusia), Aleksandr Golovin (Tunisia), M'Baye Niang (Senegal), Aleksandar Kolarov (Serbia), Nacho Fernandez (Spanyol), Andreas Granqvist (Swedia), Steven Zuber (Swiss), Ferjani Sassi (Tunisia), Jose Maria Gimenez (Uruguay).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini