KM Sinar Bangun yang Tenggelam di Danau Toba Ditemukan?

Bisnis.com,25 Jun 2018, 08:24 WIB
Penulis: Juli Etha Ramaida Manalu
Personil Basarnas merapatkan kapal usai melakukan pencarian penumpang korban tenggelamnya Kapal KM Sinar Bangun di perairan Danau Toba di Dermaga Tigaras, Simalungun, Sumatra Utara, Selasa (19/6/2018) dini hari./ANTARA-Lazuardy Fahmi

Bisnis.com, MEDAN - Sebuah pesan berantai yang menyebut bahwa kapal KM Sinar Bangun yang tenggelam.di Danau Toba pada Senin (18/6/2018) ditemukan.

Dalam pesan yang beredar disebutkan kapal ditemukan di kedalaman 450 meter sekitar pukul 11.12 WIB di koordinat: 2 deg 47’ 3.835 N 98 deg 46’ 10.767 E.

Namun, ketika dikonfirmasi, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Riadil Akhir Lubis mengatakan bahwa hal tersebut tidak benar.

"Hoaks... Belum [ada penemuan kapal]. Masih ditemukan 2 objek di kedalaman 490 meter berjarak 2-2.5 km arah barat daya dari Posko Utama Tigaras. Saat ini sedang dianalisis," katanya dalam pesan singkat kepada Bisnis ketika dikonfirmasi, Minggu (24/6/2018).

Adapun untuk jumlah temuan korban, masih belum menunjukkan perkembangan berarti. Hingga saat inu, jumlah korban yang ditemukan baru sebanyak 24 jiwa, 3 di antaranya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Sementara jumlah korban hilang saat ini diperkirakan mencapai 184 orang. Jumlah inipun, menurut Riadil, masih terus divalidasi oleh pihak kepolisian.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini