CATL Akan Bangun Pabrik Sel Baterai Mobil Listrik di Thuringia, Jerman

Bisnis.com,01 Jul 2018, 10:50 WIB
Penulis: Muhammad Khadafi
Sejumlah orang berjalan melintas di depan pusat riset dan pengembangan China Contemporary Amperex Technology Ltd (CATL) di Ningde, Zhejiang, China, 16 Desember 2016. /REUTERS

Bisnis.com, FRANKFURT - China Contemporary Amperex Technology Ltd (CATL) akan membangun pabrik sel baterai di negara bagian Thuringia, Jerman, untuk memasok pembuat mobil Eropa termasuk BMW, tiga sumber mengatakan pada Jumat (29/6/2018).

Sebuah upacara penandatanganan resmi akan berlangsung pada pertemuan puncak di Berlin dengan Perdana Menteri Cina Li Keqiang pada 9 Juli, kata dua sumber.

Sebelumnya, Volkswagen dan Daimler mengatakan mereka berencana membeli baterai dari CATL.

CATL, salah satu produsen baterai EV terbesar, mengatakan pada November tentang rencana penawaran umum perdana US$2 miliar untuk meningkatkan daya baterai lithium-ionnya enam kali lipat menjadi 50 GWh kapasitas oleh 2020.

Pada Januari tahun lalu, CATL membeli 22% saham pemasok otomotif Finlandia Valmet Automotive dan telah mengatakan rencananya untuk membangun pabrik di Eropa, tetapi belum mengumumkan rinciannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini