Industri Percetakan Diproyeksi Tumbuh 5% pada Tahun Ini

Bisnis.com,02 Jul 2018, 18:59 WIB
Penulis: Annisa Sulistyo Rini
Industri percetakan/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA — Industri percetakan memperkirakan omzet hanya dapat tumbuh 5% pada tahun ini seiring dengan kondisi industri yang masih menantang.

Ahmad Mughira Nurhani, Ketua Umum Persatuan Perusahaan Grafika Indonesia (PPGI), mengatakan pada tahun ini, asosiasi berharap pasar industri percetakan dalam negeri bisa naik setidaknya sebesar 5%. Pada tahun lalu, nilai bisnis percetakan buku dan majalah diperkirakan sekitar Rp6 triliun.

Secara umum, kondisi industri grafika berada dalam tren penurunan karena perkembangan teknologi digital yang menyebabkan koreksi permintaan.

Namun, pengusaha meyakini penyelenggaraan pilkada dapat meningkatkan pesanan para pengusaha percetakan, terutama untuk surat suara. Bahkan, banyak perusahaan percetakan baru bisa meliburkan pekerjanya sehari sebelum Lebaran.

“Kami ada kenaikan omzet, bisa 10% dari rata-rata bulan biasa,” ujarnya, Minggu (1/7/2018).

Penyelenggaraan pemilihan umum memang menjadi harapan bagi industri grafika untuk mendongkrak kinerja pada tahun ini, selain permintaan pemerintah untuk mencetak buku pelajaran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Maftuh Ihsan
Terkini