Dana Desa Untuk Bantu Pengungsi Gunung Agung Bali

Bisnis.com,08 Jul 2018, 13:59 WIB
Penulis: Wirat Eka
Menteri Desa Eko Putro Sandjojo meninjau pos pengungsian Gunung Agung di UPT Rendang pada Sabtu (7/7/2018) malam. Dia berjanji akan memberikan serangkaian pelatihan kerja ke pengungsi agar nantinya selepas aktivitas Gunung Agung warga dapat memiliki profesi kembali.

Bisnis.com, AMLAPURA – Menteri Desa Eko Putro Sandjojo meminta warga di Karangasem untuk segera melakukan musyawarah agar dana desa bisa digunakan untuk membantu pengungsi akibat letusan Gunung Agung Bali.

Menurut dia, pengungsi masih banyak membutuhkan bantuan. Seperti yang ada di Pos Pengungsi UPT Rendang, pos pengungsian yang tidak memiliki dinding dan kondisi cuaca menyebabkan kondisi sangat dingin. Sehingga, selimut sangat menjadi prioritas bantuan di sana.

“Saya lihat daerahnya di sini agak dingin, jadi nanti keperluan untuk tidur bisa dilengkapi lagi, “ katanya saat mengunjungi Pos Pengungsi di UPT Rendang, Sabtu (7/7/2018) malam.

Selain memperhatikan pemanfaatan dana desa, pihaknya juga tengah menyiapkan formula untuk memberikan pelatihan ke pengungsi agar nantinya selepas aktivitas Gunung Agung warga dapat memiliki profesi kembali.

Dia menambahkan Balai Latihan Masyarakat Denpasar yang ada di Seminyak akan dioprimalkan untuk memberikan pendampingan dan bimbingan ke pengungsi. Saat ini, dari lokasi maupun pengajar sangat memadai untuk memberikan pelatihan ke pengungsi.

Hanya saja, hingga saat ini teknis pelatihan ke pengungsi memang belum ditetapkan. MIsalnya mengenai waktu pelaksanaan, jenis pelatihan, hingga tempat keiatan.

“Kita ada balai juga, jadi sambil ngungsi saya tawarkan untuk ikut pelatihan, di balai kta yang ada di Seminyak seperti melatih jahit, menanam hidroponik,” katanya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini