Kandidat Cawapres Jokowi Mengerucut 5 Orang, Ini Latar Belakangnya

Bisnis.com,11 Jul 2018, 18:06 WIB
Penulis: Yodie Hardiyan
Joko Widodo (kiri) dan Jusuf Kalla (tengah) ./Antara-Yudhi Mahatma

Kabar24.com, JAKARTA — Joko Widodo menyatakan jumlah kandidat calon wakil presiden yang akan mendampinginya dalam Pemilihan Presiden 2019 telah mengerucut menjadi lima orang.

Semula, kandidat cawapres itu berjumlah 10 orang. Jokowi belum bersedia menyebutkan nama kandidat cawapres tersebut.

"Bisa [orang] partai, bisa non-partai, bisa profesional, bisa sipil, bisa TNI atau Polri," kata Jokowi seusai menghadiri acara peresmian Musabaqah Tilawatil Quran Internasional II di Istana Negara, Jakarta, Rabu (11/7/2018).

Jokowi mengatakan proses pemilihan cawapres itu masih digodok atau dimatangkan. Dengan memberikan ilustrasi proses merebus sesuatu, Jokowi mengatakan proses menggodok itu perlu menunggu sampai matang.

"Kalau digodok, belum matang, terus dikeluarkan, itu menjadi setengah matang. Biar matang dulu. Kalau sudah matang akan kami sampaikan pada saat yang tepat," kata mantan Gubernur DKI Jakarta dan Wali Kota Solo itu.

Proses pemilihan cawapres ini, menurutnya, juga perlu dibicarakan dengan partai politik yang telah menyatakan dukungan kepadanya.

Jokowi mohon kepada wartawan supaya bersabar untuk mendapatkan jawaban siapa cawapres yang akan mendampinginya dalam pemilihan presiden untuk periode 2019-2024.

Seperti diketahui, Jokowi dipastikan akan menjadi calon presiden dalam Pemilihan Presiden 2019. Pendaftaran calon presiden dan wakil presiden dalam Pilpres 2019 akan dibuka pada 4-10 Agustus 2018

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Stefanus Arief Setiaji
Terkini