Akseleran Buat Masyarakat Melek Berinvestasi Digital di Fintech Fair 2018

Bisnis.com,18 Jul 2018, 07:00 WIB
Penulis: MediaDigital

Selama tiga hari berturut-turut, yakni 13-15 Juli 2018, PT Akseleran Keuangan Inklusif Indonesia (Akseleran) berhasil membuat masyarakat melek berinvestasi digital di pagelaran Indonesia Fintech Fair 2018 yang berlangsung di Mal Taman Anggrek, Jakarta. Tercatat, ada sebanyak ribuan masyarakat membanjiri Booth Akseleran untuk memperoleh informasi mendalam bagaimana cara berinvestasi maupun memperoleh pinjaman di Akseleran secara mudah, aman, dan menguntungkan.

Seperti diketahui, tingkat inklusi keuangan di Indonesia masih relatif kecil dan belum merata. Hal ini dapat terlihat dari data Global Findex 2014, dimana orang Indonesia yang memiliki akses dengan lembaga keuangan hanya sekitar 36% dan sisanya masih tergolong belum tersentuh akses keuangan (unbankable). Padahal, pihak pemerintah melalui Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggadang-gadang target tinggi dengan tingkat inklusi keuangan menembus angka 75% pada 2019.

Beri Saldo Investasi Gratis Rp100.000

Kehadiran Akseleran sebagai perusahaan Peer-to-Peer Lending (P2P Lending) yang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK sangat membantu demi terwujudnya target pertumbuhan inklusi keuangan pada 2019. Melalui keterlibatan aktif sebagai sponsor, Tim Akseleran juga langsung melayani ribuan pengunjung yang berdatangan ke booth Akseleran dengan memberikan voucher gratis berupa saldo investasi sebesar Rp100.000 per orangnya. Bagi Anda yang tidak sempat datang, Anda masih bisa mendapatkan saldo gratis dengan kode referral di akhir artikel ini.

Bentuk edukasi dan praktek secara langsung di Booth Akseleran terlihat sangat efektif untuk memberikan kepada masyarakat tidak hanya pemahaman yang baik tentang cara berinvestasi tetapi juga memberikan akses semudah-mudahnya sebagai pengguna Akseleran. Tidak mengherankan, tingkat kepuasan masyarakat yang berdatangan ke booth Akseleran sangat tinggi dan tidak sedikit yang langsung mendaftar menjadi investor di website Akseleran dengan nilai yang lebih besar dari voucher gratis yang diberikan.

Aksi “kejar bola” oleh Tim Akseleran mampu memberikan pencerahan kepada para pengunjung Mal Taman Anggrek sehingga mereka yang tadinya belum mengetahui tentang Akseleran berubah jadi tahu dengan baik dan langsung berinvestasi. Rata-rata mereka mengungkapkan bahwa selama ini masih mengandalkan pendapatan atau uang yang dimiliki dengan menyimpannya dalam bentuk tabungan dan deposito di bank.

Namun demikian, paradigma investasi secara konvensional tersebut dapat diubah oleh Tim Akseleran ke era kekinian yang serba digital atau online. Tentunya, masyarakat tidak perlu khawatir karena berinvestasi di Akseleran selalu terjaga keamanannya, terlihat dari tingkat NPL yang masih 0. Keuntungan besar pun bisa didapatkan dengan rata-rata imbal hasil berkisar di 18%-21% per tahun.

Kebanyakan rentang usia dari ribuan pengunjung ke Booth Akseleran ada di kisaran 21 tahun hingga 55 tahun. Mereka pun mengaku, sangat dimudahkan dan lebih diuntungkan melalui keberadaan Akseleran di Indonesia dibandingkan hanya sekedar menanamkan uangnya hanya di tabungan atau deposito di bank.

Photo Booth Challenge

Yang tak kalah menarik dalam mengundang perhatian pengunjung selama pameran berlangsung adalah aksi lomba foto di Booth Akseleran. Setiap pengunjung dapat bebas bereskpresi dengan menggunakan photo booth props sesuai slogan Akseleran, yakni #NabungAjaNggakCukup dan #JadiGampang.

Pemandangan menyenangkan jelas tampak di booth Akseleran. Ini karena bukan saja didominasi oleh orang-orang dewasa atau usia kerja produktif tetapi juga para orangtua yang mengajak anaknya turut berfoto bersama dengan gaya yang atraktif. Foto tersebut dibagikan di akun media sosial masing-masing dengan hashtag #NabungAjaGakCukup dan #JadiGampang untuk dapat sebagai salah satu syarat kompetisi.

Bagi pemenang yang beruntung akan diumumkan di Facebook dan Instagram Akseleran pada Selasa, 17 Juli 2018 dan memperoleh saldo investasi sebesar Rp500.000.

Mulai Belajar Investasi dengan P2P Lending

Jika Anda ingin mencoba layanan P2P Lending baik untuk meminjam dana usaha maupun mulai berinvestasi, cukup masuk ke website Akseleran dan mendaftar untuk mendapat user login.

Untuk calon investor baru, silahkan menggunakan kode referral BISNISCOM100 untuk mendapatkan saldo promo Rp100,000 langsung di akun. Saldo ini tidak dapat ditarik sebelum diinvestasikan terlebih dahulu.

Jangan khawatir dengan keamanannya, karena platform P2P Lending Akseleran sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga sesuai regulasi yang berlaku. Akseleran juga menggunakan agunan di lebih dari 98% nilai portfolio pinjamannya. Keamanan ini membuat Akseleran dipercaya lebih dari 17.000 pengguna dan telah menyalurkan dana pinjaman usaha sekitar Rp73 miliar sampai dengan pertengahan Juli 2018, atau selama lebih dari 9 bulan setelah diluncurkan pada Oktober 2017.

Untuk keterangan berinvestasi dapat juga menghubungi Eben (+62811-9300443). Sementara untuk peminjaman dana usaha dapat mengirim keterangan lengkap via email ke team@akseleran.com serta menghubungi Faizal (+62858-83821591) atau Christopher (+62818-767784).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: MediaDigital
Terkini