BPD DIY Luncurkan Kartu ATM GPN

Bisnis.com,21 Jul 2018, 03:26 WIB
Penulis: Gloria N. Dolorosa
Direktur Utama PT Bank Pembangunan Daerah DIY Bambang Setiawan. /Bisnis.com

Bisnis.com, YOGYAKARTA – Bank BPD DIY meluncurkan kartu ATM baru yang telah bergabung dengan Gerbang Pembayaran Nasional.

Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) merupakan program nasional yang diluncurkan Bank Indonesia bersama seluruh Bank Penerbit Kartu se-Indonesia pada 3 Mei 2018.

Lewat GPN, tidak ada lagi sekat transaksi antarbank. Dengan tergabungnya Bank BPD DIY dalam sistem GPN, maka kartu ATM/debit bank BPD DIY dapat digunakan untuk bertransaksi di semua mesin ATM/EDC bank lain di Indonesia.

Hingga Juli 2018 Bank BPD DIY telah mengedarkan kartu ATM berlogo GPN sebanyak 2.400 kartu. Selanjutnya, secara bertahap seluruh kartu ATM Bank BPD DIY yang telah beredar akan diganti dengan kartu ATM berlogo GPN.

Kartu ATM GPN Bank BPD DIY diluncurkan secara resmi pada Jumat (20/7/2018) malam. Direktur Utama Bank BPD DIY Bambang Setiawan menyerahkan secara simbolis kartu tersebut kepada Wakil Gubernur DIY Paku Alam X.

Peluncuran kartu ATM GPN BPD DIY dilakukan berbarengan dengan undian Simpeda Bank BPD DIY yang dikemas dalam konser musik bertema Nostalgistimewa. Di acara itu, Yuni Shara dan Pongky membawakan lagu-lagu kenangan kepada para nasabah BPD DIY.

"Undian kali ini adalah undian regional khusus untuk nasabah tabungan Simpeda Bank BPD DIY di seluruh wilayah DIY sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah setia Bank BPD DIY," kata Bambang, Jumat (20/7/2018).

Pemenang utama undian yakni seorang nasabah dari Kabupaten Bantul. Dia berhak mendapat paket tur wisata ke Eropa. Bank BPD DIY juga membagi sejumlah hadiah lain kepada nasabah, berupa enam paket tur wisata Asia, enam logam mulia seberat 25 gram, 24 logam mulai seberat 10 gram, dan 36 logam mulia seberat 5 gram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini