Palestina Masuk Grup A, Timnas Indonesia Harus Punya Stamina Ekstra

Bisnis.com,25 Jul 2018, 19:19 WIB
Penulis: Newswire
Sekretaris Jenderal Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Ratu Tisha Destria./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA - Tim sepak bola nasional Indonesia akan menyiapkan strategi menyusul perubahan komposisi Grup A cabang sepak bola putra Asian Games 2018 setelah pengundian ulang oleh Konfederasi Sepak Bola Asia di Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu.

"Dengan penambahan peserta di Grup A, otomatis pelatih harus lebih siap bekerja keras menyusun strategi. Stamina pemain harus ekstra. Peluang untuk lolos fase penyisihan grup masih terbuka," kata Sekretaris Jenderal Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Ratu Tisha Destria ketika dihubungi media di Jakarta, Rabu (25/7/2018).

AFC memutuskan untuk menempatkan tim sepak bola putra Palestina dalam Grup A yang terdiri dari Indonesia, Hong Kong, Laos, dan Taiwan. Sedangkan timnas Uni Emirat Arab masuk dalam Grup E bersama tim Korea Selatan, Kirgizstan, Malaysia, dan Bahrain.

"Tidak ada istilah bagus atau tidak karena apapun dapat terjadi dalam sepak bola. Dengan persiapan matang, Timnas Indonesia kuat dan siap menghadapi lawan-lawan. Kami akan fokus pada pertandingan pertama," kata Tisha.

Penambahan Palestina dan UEA dalam undian cabang sepak bola putra itu sekaligus menambah jumlah pertandingan dan penyelenggaraan pertandingan yang lebih awal yaitu 10 Agustus.

Keputusan AFC yang memasukkan tim Palestina ke dalam Grup A dan tim UEA ke dalam Grup E berarti penyesuaian dengan permintaan Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) dan Dewan Olimpiade Asia (OCA) untuk hanya memasukkan kedua tim nasional itu ke dalam grup yang sudah ada.

Berikut pembagian grup untuk pertandingan sepak bola putra Asian Games 2018 setelah penambahan tim Palestina dan tim Uni Emirat Arab.

Grup A 1. Indonesia 2. Hong Kong 3. Laos 4. Taiwan 5. Palestina Lokasi: Stadion Patriot Bekasi

Grup B 1. Thailand 2. Uzbekistan 3. Bangladesh 4. Qatar Lokasi: Stadion Patriot Bekasi

Grup C 1. Irak 2. China 3. Timor-leste 4. Suriah Lokasi: Stadion Pakansari Bogor

Grup D 1. Jepang 2. Vietnam 3. Pakistan 4. Nepal Lokasi: Stadion Wibawa Mukti Cikarang

Grup E 1. Korea Selatan 2. Kyrgistan 3. Malaysia 4. Bahrain 5. Uni Emirat Arab Lokasi: Stadion Si Jalak Harupat Bandung

Grup F 1. Korea Utara 2. Arab Saudi 3. Iran 4. Myanmar Lokasi: Stadion Si Jalak Harupat Bandung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini