Gerhana Bulan Total 28 Juli, Planetarium Jakarta Siapkan 11 Teropong

Bisnis.com,26 Jul 2018, 17:56 WIB
Penulis: Muhammad Ridwan
Petugas astronomi Planetarium Jakarta menyiapkan teropong untuk menyaksikan gerhana bulan total, Kamis (26/7)./JIBI-Muhammad Ridwan

Bisnis.com, JAKARTA - Planetarium Jakarta menyiapkan 11 teropong bintang untuk menyaksikan fenomena gerhana bulan total.

Gerhana bulan total yang dapat disaksikan di langit Indonesia, terutama untuk wilayah Barat, yang akan berlangsung pada 28 Juli mendatang.

“Alatnya sudah kami siapkan 11 teropong. Sumber daya manusia kami juga siapkan, da dari astronom kami, ada juga dari teman-teman komunitas,” ujar Kepala Humas Planetarium Jakarta Eko Wahyu Wibowo di Planetarium Jakarta, Kamis (26/7/2018).

Planetarium Jakarta menyiapkan 11 teropong yang terbagi menjadi 7 teropong untuk pengunjung yang ingin melihat gerhana bulan yang akan didampingi oleh para astronom.

Selain itu, 1 teropong untuk tamu VIP Planetarium Jakarta, 2 teropong untuk astrograpfi atau untuk mengambil foto objek gerhana bulan, serta 1 teropong untuk relay atau teropong yang diproyeksikan ke layar agar pengunjung bisa menyaksikan bersama-sama.

Planetarium Jakarta mengajak masyarakat untuk menyaksikan langsung fenomena gerhana bulan dengan menggunakan teropong yang sudah disediakan tanpa dipungut biaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini