TNI Berangkatkan Kapal RS Dr. Soeharso dan Bantuan Lain ke Lombok

Bisnis.com,06 Agt 2018, 12:03 WIB
Penulis: Saeno
TNI Kirim Pasukan dan Kapal RS ke Lombok

Bisnis.com, JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia memberangkatkan RS Kapal Dr. Soeharso dan bantuan lainnya ke Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyatakan pihaknya akan memberangkatkan kapal rumah sakit KRI dr. Soeharso (990), ke wilayah Lombok, Nusa Tenggara Barat, pascagempa yang mengguncang wilayah tersebut, Minggu (5/8/2018).

Selain, KRI dr. Soeharso (990), TNI juga mengerahkan batalion kesehatan dari Batalion Kesehatan 1/Kostrad dan Batalion Kesehatan 2/Marinir.

Menurut Kapuspen TNI Mayjen TNI MS. Fadhilah, atas perintah Panglima TNI pagi ini telah diberangkatkan tim bantun kesehatan penanggulangan bencana alam di Lombok dari batalyon kesehatan Yonkes 2/YBH/2 Kostrad, serta pasukan menuju NTB melalui Bandara Abd Saleh, Malang.

Adapun personel yang dikirimkan sebanyak 82 orang dipimpin Letkol Ckm dr. Shohibul Hilmi, SpOT. Personel tersebut akan bertugas di kelompok komando sebanyak 29 personel, Kelompok Fidiastik (11), Kelompok Pengobatan (13), Kelompok Watrita (11), dan Kelompok Evakuasi (18).
    
Adapun material yang dibawa selain sejumlah modul untuk kebutuhan pertolongan dan layanan korban, juga dibawa alat perlengkapan berupa, meja dan kursi lapangan, velbet, genset serta AC.

Tim pertolongan korban bencana juga dilengkapi dengan kendaraan truk, ambulans, serta kendaraan tipe Strada.

"Bantuan kekuatan lain sedang dalam proses penyiapan baik melalui Bandara TNI AU Halim maupun Pangkalan TNI AL Surabaya. Kesempatan pertama segera diberangkatkan," ujar Kapuspen TNI Mayjen TNI MS. Fadhilah dalam pesan tertulis diterima Senin (6/8/2018).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini