Kemenkes Sediakan 25 Ambulans VIP untuk Asian Games 2018

Bisnis.com,08 Agt 2018, 10:08 WIB
Penulis: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqiroh
Ambulans VIP untuk mendukung Asian Games 2018/Bisnis-Nur Faizah

Bisnis.com, JAKARTA--Demi memberikan pelayanan kesehatan yang optimal saat Asian Games 2018 berlangsung, Kementerian Kesehatan RI menyediakan 25 Ambulans VIP. Ambulans tersebut diproduksi oleh Mercedes-Benz.

"Jadi, 25 Ambulans VIP ini adalah ambulans transport sekaligus berfungsi memberikan layanan kegawatdaruratan medis," tutur Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI, Bambang Wibowo, saat ditemui usai Apel Siaga Bidang Kesehatan Asian Games 2018, di Lapangan IRTI, Monas, Jakarta Pusat, Rabu (8/8/2018).

Dikatakan Bambang, Ambulans VIP tersebut tinggi dan lebarnya sesuai untuk menangani layanan kasus kedaruratan medis.

Bambang mengatakan bahwa harga Ambulans tersebut hampir mendekati angka Rp2 miliar.

"Dilengkapi juga dengan Ventilator," tuturnya.

Bambang mengatakan seusai perhelatan Asian Games 2017 seluruh 25 Ambulans tersebut akan didistribusikan ke beberapa rumah sakit di Indonesia yang sekiranya membutuhkan.

"Tapi, kalau ada acara-acara tertentu Ambulans ini akan digunakan kembali, nanti juga saat Asian Para Games 2018 [ambulans vip-nya], pada acara IMF juga ambulans ini akan difungsikan," tandasnya.

Saat Asian Games berlangsung, 5 Ambulans VIP akan difungsikan di Palembang dan sisanya sebanyak 20 Ambulans beroperasi di Jakarta dan Jawa Barat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini