Live: BURSA SAHAM 8 AGUSTUS: IHSG Ditutup Menguat 0,06%

Bisnis.com,08 Agt 2018, 16:11 WIB
Penulis: Aprianto Cahyo Nugroho dan Renat Sofie Andriani
Petugas memasang bendera merah putih di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (7/8/2018)./JIBI-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah analis memprediksi IHSG terancam lanjutkan pelemahan dalam perdaganngan hari ini, Rabu (08/08).

Binaartha Sekuritas memprediksi pelemahan akan menghantui pergerakan IHSG hari ini, Rabu (08/08)

Analis Muhammad Nafan Aji Gusta mengatakan terlihat pola bearish harami candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi pelemahan pada pergerakan indeks saham.

Hal itu, katanya menunjukkan indeks berpeluang menuju ke area support.

Dia menjelaskan berdasarkan daily pivot dari Bloomberg, support pertama maupun kedua memiliki range pada level 6.075,823 hingga 6.060,396.

Sementara itu, resisten pertama maupun kedua memiliki range pada level 6.110,334 hingga 6.129,418.

Berdasarkan indikator, Stochastic dan RSI sudah menunjukkan overbought meskipun MACD sudah berada di area positif. 

Sementara itu, Reliance Sekuritas memprediksi IHSG akan lanjutkan pelemahan dalam perdagangan hari ini, Rabu (08/08).

Analis Lanjar Nafi mengatakan pergerakan IHSG secara teknikal bergerak terkonsolidasi negatif dengan pola bearish harami pada dekat level resistance MA200.

Menurutnya, indikasi terkoreksi cukup kuat dengan indikator Stochastic yang terkonsolidasi pada area jenuh beli dan Indikator RSI yang mulai bergerak tertekan.

"Sehingga diperkirakan IHSG akan melanjutkan pelemah dengan rentang pergerakan 6.000-6.100," tulisnya dalam riset.

Saham-saham yang masih dapat dicermati diantaranya ADHI, AKRA, CTRA, EXCL, INCO, LTLS, TLKM, TRAM.

Berikut pergerakan IHSG sepanjang hari ini di Bisnis.com

16:09 wib
Pukul 16.00 WIB: IHSG Ditutup Menguat 0,06%
15:35 wib
Pukul 15.27 WIB: Jelang Akhir Perdagangan, IHSG Berbalik Melemah 0,07%
13:41 wib
Pukul 13.35 WIB: IHSG Menguat 0,22% di Awal Sesi II
12:08 wib
Pukul 12.00 WIB: Akhir Sesi I, IHSG Naik 0,19% ke 6.103,09
11:34 wib
Pukul 11.29 WIB: Jelang Akhir Sesi I, IHSG Naik 0,18% ke 6.102,07
10:06 wib
Pukul 10.01 WIB: IHSG Naik 0,19% ke 6.102,96
09:02 wib
Pukul 08.55 WIB: IHSG Rebound, Dibuka Naik 0,32% di 6.110,84

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini