TKI Asal Sampang Meninggal Kecelakaan Kerja di Malaysia

Bisnis.com,16 Agt 2018, 16:07 WIB
Penulis: Newswire
Sejumlah TKI ilegal di Negeri Sabah yang dideportasi pemerintah Malaysia./Antara

Bisnis.com, PAMEKASAN – Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Sampang, Jawa Timur meninggal dunia di tempat kerjanya di Malaysia.

"Korban bernama Nurul Huda asal Desa Gunung Kesan, Kecamatan Karang Penang," kata Kepala Bidang Tenaga Kerja pada Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Tenaga Kerja (Diskumnaker) Kabupaten Sampang, Bisrul Hafi di Sampang, Kamis (16/8/2018).

Korban meninggal dunia setelah terjatuh dari gedung tinggi lantai 40 tempat ia bekerja.

Insiden kecelakaan kerja itu terjadi di Malaysia pada Senin 13 Agustus 2018 waktu setempat.

"Saat ini, jenazah korban telah tiba di rumah duka," katanya.

TKI Nurul Huda ini, sambung Bisrul Hafi merupakan TKI ilegal. Ia berangkat ke tempat kerjanya di Malaysia melalui pelantara calo, bukan melalui Perusahaan Jasa Tenaga Kerja Indonesia (PJTKI).

"Tapi kami tetap membantu yang bersangkutan dengan menjemput kedatangannya di Bandara Internasional Juanda, Surabaya," katanya, menjelaskan.

Menurut data Diskumnaker Pemkab Sampang, jumlah TKI asal wilayah itu yang meninggal dunia di luar negeri merupakan TKI ke-21.

Sebelumnya, terdata sebanyak 20 orang meninggal dunia di Malaysia dengan penyebab yang sama, yakni mengalami kecelakaan kerja. Semuanya merupakan TKI ilegal.

Sementara jumlah total TKI asal Sampang, Madura, Jawa Timur yang bekerja di luar negeri sebanyak 940 orang berdasarkan jumlah TKI yang dideportase dari luar negeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Miftahul Ulum
Terkini