Prediksi Indonesia Vs UEA: Ini Strategi Timnas Garuda Muda Lawan UEA

Bisnis.com,22 Agt 2018, 13:24 WIB
Penulis: Newswire
Irfan Jaya (tengah) bersukacita bersama pemain timnas U23 Indonesia usai mencetak gol pertama ke gawang Hong Kong U23 di pertandingan sepakbola Asian Games 2018, Senin (20/8/2018) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Indonesia menang 3-1 dan lolos ke babak 16 sebagai juara Grup A/Bisnis -Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA - Timnas  U-23 Indonesia akan mengandalkan umpan-umpan pendek dan permainan cepat saat melawan Uni Emirat Arab (UEA) dalam  babak 16 besar Asian Games 2018, yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat pada Jumat (24/8).

Taktik serupa pernah dilakukan ketika Indonesia menghadapi timnas Hong Kong. Asisten pelatih timnas U-23,Bima Sakti kepada awak media mengatakan karakter pemain UEA hampir sama dengan Hong Kong.

UEA memiliki pemain dengan postur tinggi dan cenderung mengandalkan umpan-umpan panjang.

"Mungkin strategi yang sama akan kami terapkan, yakni umpan pendek dan permainan cepat, karena kami tahu pemain UEA berpostur tinggi layaknya pemain asal Timur Tengah," kata Bima Sakti usai menjalani progam latihan di lapangan ABC, Komplek Gelora Bung Karno ( GBK), Rabu (22/8/2018) pagi.

Pada sesi latihan itu, Bima mengatakan pelatih Luis Milla hanya menerapkan latihan ringan dengan sasaran untuk pemulihan kondisi fisik pemain.

"Hanya latihan recovery training saja,  tadi latihan dibagi menjadi dua bagian, yakni di kelompok pertama untuk pemain yang tampil 80 menit ke atas saat laga melawan Hong Kong menjalani latihan ringan, sedangkan pemain lainnya menjalani latihan taktik dengan game kecil," papar Bima Sakti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini