Penutupan Asian Games 2018, Hindari 7 Titik Berikut Ini

Bisnis.com,02 Sep 2018, 13:16 WIB
Penulis: Mia Chitra Dinisari
Suasana Gelora Bung Karno menjelang pembukaan Asian Games 2018, Sabtu (18/8)./JIBI/Bisnis/Yusran Yunus

Bisnis.com, JAKARTA - Pesta olahraga Asian Games akan ditutup malam hari ini, setelah digelar sejak 18 Agustus 2018 lalu. 

Antisipasi kemacetan dan penutupan jalan juga akan diberlakukan sejak sore nanti. 

Bagi Anda yang akan melewati kawasan tersebut, sebaiknya memantau pengalihan arus lalu lintas di kawasan Gelora Bung Karno dan sekitarnya. 

Berikut 7 lokasi yang sebaiknya dihindari selama penutupan malam nanti

1. Fly Over Senayan & Ladogi
2. Pintu Fx Sudirman/Jalan Pintu I Senayan
3. Jl. Hang Lekir 2
4. Jl. Hang Lekir 1
5. Perempatan Patal Senayan
6. Pertigaan Tentara Pelajar
7. Traffic Light Palmerah 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini