Masih Kader PDIP, Kwik Kian Gie Masuk Tim Sukses Prabowo-Sandiaga

Bisnis.com,18 Sep 2018, 09:02 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri
Anggota DPR Fraksi PDI Perjuangan yang juga Ketua Pansus Pelindo II Rieke Diah Pitaloka (kiri) berbincang dengan Pakar Ekonomi Kwik Kian Gie (kanan) sebelum mengikuti acara pembukaan Rapat Kerja Nasional I PDI Perjuangan di Hall D2 Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakarta, Minggu (10 Januari 2016). / Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Anggota Dewan Pembina Gerindra Djoko Santoso menyatakan, bahwa finalisasi Tim Sukses Prabowo-Sandiaga akan rampung hari ini, Selasa (18/9/2018).

BACA: Blak-blakan Kwik Kian Gie Jadi Penasihat Ekonomi Prabowo

 Dia mengatakan tahapan penysunan tim sukses sudah sampai pada tahap meminta konfirmasi kepada nama-nama yang masuk timses. Pasalnya, nama-nama yang masuk tim sukses harus dikonfirmasi lagi supaya tidak ada kendala nantinya.

"Kita tanya, ini mau nggak? Jangan sampai nanti diumumkan nggak mau. Kan kita harus konfirmasi dulu. Ada yang dukung kita, tapi nggak mau dimasukkan tim, kan ada, banyak,” ujarnya.

Sementara itu, Kwik Kian Gie mengumumkan secara terbuka telah setuju bergabung dalam tim penasihat ekonomi Prabowo-Sandi. Hanya saja Kwik juga menegaskan dirinya masih berstatus kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Menurut Kwik keberpihakannya kepada bakal pasangan capres-cawapres Prabowo-Sandi tak menegasi statusnya sebagai kader PDIP.

Dia bahkan mengklaim Ketua PDIP Megawati Soekarnoputri tak menyikapi secara negatif keputusannya.

"Saya masih kader PDIP, sampai saat ini Ibu Megawati sama sekali tidak menegur saya dan setiap kali ada rakernas, pembukaan, ulang tahun partai masih hadir," ujar Kwik.

Mantan Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Perindustrian era Presiden Abdurrahman Wahid itu menjelaskan dirinya merapat ke kubu Prabowo sebagai anggota tim penasihat ekonomi.

Pertemuannya dengan Prabowo pun disebut tak membahas masalah di luar isu ekonomi.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini