Kreativitas Nick Gentry Ubah Barang Usang Jadi Karya Seni

Bisnis.com,19 Sep 2018, 01:23 WIB
Penulis: Aprianus Doni Tolok
Salah satu karya Nick Gentry./nickgentry.com

Bisnis.com, JAKARTA - Seniman Inggris Nick Gentry berhasil mengkreasikan barang-barang usang menjadi sebuah karya seni bernilai tinggi.

Dia memanfaatkan kaset video, floppy disk, dan compact disc (CD) sebagai bahan baku karya seninya. 

Di tangan seniman 38 tahun itu, barang-barang tersebut diramu menjadi sebuah komposisi indah sehingga membentuk wajah seseorang. 

Dia juga menggiling CD, mencampurnya dengan fragmen benda-benda usang lainnya, dan kemudian direkatkan dengan lem resin untuk menciptakan patung.

"Saya suka menggunakan media usang dalam pekerjaan saya," ujarnya seperti dikutip dari Reuters (18/9/2018).

Baginya, CD dan benda-benda usang lainnya masih memiliki kesempatan untuk kembali menjadi berharga. Apalagi benda-benda tersebut adalah bukti perkembangan budaya dan peradaban manusia.

Karya-karya Nick Gentry tersebut dipamerkan dalam pameran bertajuk "Human Connection"  di Galeri Opera London hingga 28 September.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini