Elang Group Mulai Proyek Rumah Subsidi di Kota Bogor

Bisnis.com,28 Sep 2018, 19:59 WIB
Penulis: Anitana Widya Puspa
Ilustrasi rumah subsidi (Bisnis-Dedi Gunawan)

Bisnis.com, JAKARTA - Elang Grup melalui, salah satu anak usahanya PT Manakib Rezeki memulai pembangunan proyek Cinnamon Hills, Bogor.

Elang Gumilang, CEO Elang Group mengatakan Cinnamon Hills merupakan proyek perumahan bersubsidi yang dikembangkan nantinya di atas lahan seluas 55 hektare dan merupakan perumahan subsidi pertama di Kotamadya Bogor.

Harga jualnya dimulai dari kisaran Rp140 juta. Dalam pembangunan perdananya, perusahaan pun menggandeng kerja sama dengan Kepolisian.

"Kami cukup percaya diri bahwa seluruh unit akan habis terserap oleh anggota Polri. Kalaupun masih ada sisa, maka dengan lokasi yang masih berada pada yurisdiksi Kota Bogor, masih ada banyak calon pembeli lainnya,"katanya Jumat (28/9/2018).

GM Commercial Elang Group, Rita Rachmawati melihat bahwa di kalangan anggota Polri sendiri, masih sangat tinggi permintaan akan hunian. Banyak anggota yang masih aktif bertugas belum memiliki rumah.

"Kami mencoba memfasilitasi anggota Kepolisian aktif untuk bisa memiliki rumah dengan harga yang terjangkau. Adapun program Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) dari pemerintah dapat menjadi solusi efektif bagi anggota. Dengan estimasi cicilan Rp700.000 per bulan, semestinya tidak akan ragu untuk berinvestasi rumah di Cinnamon Hills," jelasnya.

Rita juga menambahkan bahwa proses sosialisasi kepada anggota Polri dilakukan beberapa kali, karena banyak yang tidak terinformasi mengenai program rumah bersubsidi melalui skema FLPP. Program FLPP bukanlah program baru, karena sudah dirintis sejak 2010 lalu oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI.

Dengan kisaran pendapatan maksimum Rp4 juta maka ini sangat tepat sasaran bagi anggota Kepolisian aktif, terutama mereka yang masih berusia muda dan belum menikah.

“Akses perumahan yang relatif dekat dengan titik naik dan turunnya fly over BORR, apalagi ke depannya, akses naik dan turun ke fly over tahap ketiga yang akan dibangun dekat pertigaan Semplak-Parung, dan ini lebih mendekatkan akses tol ke perumahan The Cinnamon Hills.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini