Ma’ruf Amin Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Bencana Sulawesi Tengah

Bisnis.com,29 Sep 2018, 15:49 WIB
Penulis: Muhammad Ridwan
Ma'ruf Amin./Antara-Akbar Nugroho Gumay

Bisnis.com, JAKARTA -- Calon wakil presiden nomor urut 1, Ma'ruf Amin, menyampaikan rasa belasungkawanya untuk para korban gempa bumi dan tsunami di Donggala serta Palu, Sulawesi Tengah.

Dalam video berdurasi 1 menit 16 detik, dia mengatakan turut berduka cita atas bencana yang terjadi pada Jumat (28/9/2018). 

“Saya, Ma’ruf Amin, cawapres Republik Indonesia menyampaikan ucapan turut berduka cita, belasungkawa atas musibah yang menimpa rakyat Palu dan sekitarnya dengan adanya musibah tsunami dan gempa bumi yang telah menimbulkan kerusakan dan korban,” ujarnya dalam video tersebut, Sabtu (29/9).

Ma'ruf juga turut mendoakan seluruh korban bencana tersebut dan berharap masyarakat di kawasan yang terdampak bisa bangkit untuk menyongsong masa depan Indonesia yang lebih baik.

“Mudah-mudahan rakyat Palu diberikan ketabahan kesabaran dalam memberikan musibah ini,” imbuhnya.

Seperti diketahui, gempa berkekuatan 7,7 SR mengguncang wilayah Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng) pada Jumat (28/9) sekitar pukul 18.02 WITA. Namun, BMKG kemudian memutakhirkan kekuatan gempa menjadi 7,4 SR.

Setelah gempa berlangsung, terjadi tsunami setinggi 0,5 meter-3 meter.

Gempa bumi juga mengakibatkan berbagai bangunan, termasuk rumah, pusat perbelanjaan, hotel, rumah sakit, dan bangunan lainnya ambruk sebagian atau seluruhnya. Data sementara dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyebutkan adanya korban meninggal dunia sebanyak 384 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Margrit
Terkini