Dortmund Teratas di Klasemen Bundesliga, Munchen Keenam

Bisnis.com,08 Okt 2018, 20:04 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Kapten Borussia Dortmund Marco Reus/Reuters-Leon Kuegeler

Bisnis.com, JAKARTA – Bundesliga, kompetisi level teratas dalam sistem sepak bola Jerman, telah menyelesaikan rangkaian pertandingan pekan ketujuh.

Hasil terpenting ialah pembantaian Borussia Monchengladbach terhadap juara bertahan Bayern Munchen. Tidak tanggung-tanggung, Munchen digasak di kandang sendiri, Allianz Arena, tiga gol tanpa balas.

Ini merupakan kekalahan kedua beruntun yang dialami skuat asuhan Niko Kovac. Pada pekan keenam, Munchen ditekuk 0 – 2 saat bertandang ke markas Hertha Berlin.

Bahkan, dalam tiga laga liga terakhir, Munchen hanya bisa meraih 1 angka lantaran pada pertandingan pekan kelima, juga di Allianz Arena, dipaksa imbang 1 – 1 oleh Augsburg.

Akibat rentetan hasil buruk itu, Thomas Muller dan kawan-kawan pun tertekan di klasemen hingga ke slot keenam dengan nilai 13, tertinggal 4 poin dari Borussia Dortmund di posisi teratas.

Sementara itu, empat tim mengisi setrip kedua hingga kelima dengan nilai masing-masing 14 yakni RB Leipzig, Borussia Monchengladbach, Werder Bremen, dan Hertha Berlin.

Berikut klasemen sementgara Bundesliga (peringkat, tim, main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

1

Borussia Dortmund

7

5

2

0

23

8

+15

17

2

RB Leipzig

7

4

2

1

16

9

+7

14

3

Borussia Monchengladbach

7

4

2

1

15

9

+6

14

4

Werder Bremen

7

4

2

1

13

8

+5

14

5

Hertha Berlin

7

4

2

1

12

7

+5

14

6

Bayern Munchen

7

4

1

2

12

8

+4

13

7

Eintracht Frankfurt

7

3

1

3

12

11

+1

10

8

Mainz 05

7

2

3

2

4

4

+0

9

9

Wofsburg

7

2

3

2

10

11

-1

9

10

Augsburg

7

2

2

3

14

13

+1

8

11

Freiburg

7

2

2

3

9

13

-4

8

12

Nurenberg

7

2

2

3

7

16

-9

8

13

Hoffenheim

7

2

1

4

11

12

-1

7

14

Bayer Leverkusen

7

2

1

4

7

13

-6

7

15

Schalke 04

7

2

0

5

5

9

-4

6

16

Hannover 96

7

1

2

4

8

14

-6

5

17

Fortuna Dusseldorf

7

1

2

4

5

11

-6

5

18

Stuttgart

7

1

2

4

6

13

-7

5

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini