Lakukan Roadshow, Pertamina Incar Dana hingga US$4 Miliar Lewat Global Bond

Bisnis.com,22 Okt 2018, 18:04 WIB
Penulis: M. Nurhadi Pratomo
Menteri ESDM Ignasius Jonan (kiri) bersama Dirut Pertamina Nicke Widyawati (kedua kiri) meninjau pengisian bahan bakar minyak (BBM) di salah satu SPBU saat kunjungan kerja di Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (19/10/2018)./ANTARA-Mohamad Hamzah

Bisnis.com, JAKARTA— PT Pertamina (Persero) tengah melakukan roadshow untuk penerbitan obligasi global atau global bond yang akan digunakan untuk membiayai belanja modal perseroan.

“Kami sedang roadshow saat ini meeting investor,” ujar Direktur Keuangan Pertamina Pahala N. Mansury kepada Bisnis.com, Senin (22/10/20180.

Secara terpisah, Deputi Bidang Restrukturisasi dan Pengembangan Usaha Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Aloysius Kiik Ro mengatakan Pertamina sudah memulai kick off untuk roadshow penawaran obligasi global. Dana yang diincar oleh perseroan minyak dan gas milik negara itu US$2 miliar hingga US$4 miliar.

“Iya global bond. Dananya untuk pendanaan proyek-proyek,” jelasnya.

Berdasarkan pemberitaan Bisnis.com sebelumnya, Pertamina menjelaskan bahwa dana yang dihimpun bukan untuk memenuhi kebutuhan jangka pendek. Akan tetapi, hal tersebut untuk kebutuhan jumlah belanja modal yang cukup besar ke depannya.

Obligasi global merupakan salah satu sumber pendanaan yang direncanakan oleh perseroan. Beberapa rencana belanja modal Pertamina ke depan diantaranya ekspansi bisnis dan pembangunan baru serta revitalisasi kilang minyak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Riendy Astria
Terkini