50 Vendor Ikuti Wedding Exhibiton Menara 165

Bisnis.com,01 Nov 2018, 05:43 WIB
Penulis: Eva Rianti
Konferensi Pers Menara 165 tentang Wedding Exhibition di Menara 165, Jakarta Selatan, Rabu (31/10/2018)/ Bisnis-Eva Rianti

Bisnis.com, JAKARTA – Untuk pertama kalinya, Menara 165 mengadakan acara Wedding Exhibition. Pameran ini bakal diadakan pada 10—11 November 2018 mendatang.

Pameran yang akan dilangsungkan di Granada  Ballroom Menara 165 Convention Center, Jakarta ini terbuka untuk umum dan tanpa biaya alias gratis.

Bagi Anda dan calon pasangan yang tengah mempersiapkan acara pernikahan, tidak ada salahnya datang ke pameran tersebut.

Akan tersedia lebih dari 50 vendor pernikahan, mulai dari venue, catering, dekorasi, busana, aksesoris, tata rias adat, wedding ring, paket honeymoon hingga entertainment.

Dihadirkan pula sejumlah penampilan menarik, diantaranya fashion show oleh Dian Pelangi, fashion show oleh Ullupi, talkshow parenting dari Ida S. Widayanti, serta demo make up.

Direktur Menara 165 Hariyo Puguh Witjaksono mengungkapkan bahwa melalui Weeding Exhibition tersebut, Menara 165 Convention Center membantu mengakomodir seluruh kebutuhan pernikahan bagi calon mempelai pengantin.

Dia menuturkan, acara tersebut terbilang berbeda dibandingkan acara-acara serupa lainnya, yakni dengan menawarkan konsep pernikahan yang tradisional, nasional, serta internasional.

“Kami berupaya menjaga keberlangsungan adat tradisional, nasional, dan internasional di Indonesia dengan menghidupkan nafas budaya pada perayaan hari bahagia [pernikahan] bertemakan “End of Love Journey”, tuturnya dalam acara konferensi pers yang diadakan di Menara 165, Rabu (31/10/2018).

Pameran yang akan berlangsung selama dua hari ini ditargetkan nilai transaksinya mampu menembus angka lebih dari Rp45 miliar.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini