Enam Surat Utang Senilai Rp1,87 Triliun Jatuh Tempo Pekan Ini

Bisnis.com,05 Nov 2018, 10:38 WIB
Penulis: Emanuel B. Caesario
Ilustrasi/www.hennionandwalsh.com

Bisnis.com, JAKARTA--MNC Sekuritas mencatat bahwa pada pekan ini terdapat enam surat utang yang akan jatuh tempo senilai Rp1,87 triliun.

I Made Adi Saputra, Kepala Divisi Riset Fixed Income MNC Sekuritas, mengatakan bahwa dari keenam surat utang tersebut, dua di antaranya akan jatuh tempo pada Selasa (6/11/2018).

Keduanya yakni Obligasi Berkelanjutan II Indomobil Finance Tahap II Tahun 2015 Seri B (IMFI02BCN2) senilai Rp121,0 miliar dan Obligasi Berkelanjutan I Toyota Astra Financial Services Tahap III Tahun 2015 Seri B (TAFS01BCN3) senilai Rp1,498 triliun.

Adapun pada Rabu (7/11/2018) akan jatuh tempo MTN II Radana Bhaskara Finance Tahun 2016 Seri A (HDFA02AXMF) senilai Rp70,0 miliar.

Selanjutnya, Obligasi I Bussan Auto Finance Tahun 2017 Seri A (BAFI01A) senilai Rp150,0 miliar akan jatuh tempo pada hari Kamis (8/11/2018). 

Sementara itu, dua MTN yang diterbitkan oleh PT Equity Finance Indonesia yaitu MTN Equity Finance Indonesia IV Tahun 2015/004 Seri A (EFIN02A4MF) senilai Rp20,0 miliar akan jatuh tempo pada hari Sabtu (10/11/2018) dan MTN Equity Finance Indonesia IV Tahun 2015/004 Seri D (EFIN02D4MF) senilai Rp15,0 miliar akan jatuh tempo pada Minggu (11/11/2018)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Riendy Astria
Terkini