Mandiri Tunas Finance Kerek Bunga Pembiayaan Pekan Depan

Bisnis.com,06 Nov 2018, 16:42 WIB
Penulis: Reni Lestari
Karyawati melayani nasabah di kantor Mandiri Tunas Finance, Jakarta, Rabu (9/8/2017)./JIBI-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah perusahaan multifinance bersiap menaikkan suku bunga pembiayaan seiring dengan kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia menjadi 5,75%. Demikian pula dengan PT Mandiri Tunas Finance.

Direktur Mandiri Tunas Finance, Harjanto Tjitohardjojo mengatakan pekan depan pihaknya akan menaikkan suku bunga pembiayaan seiring dengan kebijakan serupa yang ditempuh induk usahanya, PT Bank Mandiri Tbk.

"Dari [Bank] Mandiri baru akan naikkan [suku bunga]. Mungkin minggu depan kami juga akan naikkan," kata Harjanto kepada Bisnis, Selasa (6/11/2018).

Dia melanjutkan kisaran kenaikan suku bunga pembiayaan yakni 0,25% hingga 0,5%. Angka kenaikan suku bunga tersebut masih dianggap wajar dan dinilai tidak akan menganggu permintaan dan daya beli konsumen.

Sampai kuartal III/2018, MTF telah menyalurkan pembiayaan senilai Rp20 triliun atau 80% dari target tahunan yakni Rp25 triliun. Total penyaluran hingga kuartal ketiga tersebut tumbuh 30% dibandingkan periode yang sama tahun lalu senilai Rp15 triliun.

MTF semula bernama PT Tunas Financindo Sarana yang diakuisisi 51% sahamnya oleh Bank Mandiri pada 6 Februari 2009. Saham yang diakuisisi adalah milik PT Tunas Ridean Tbk (26%) dan milik PT Tunas Mobilindo Parama (25%).

Setelah akuisisi oleh Bank Mandiri, nama PT Tunas Financindo Sarana berubah menjadi PT Mandiri Tunas Finance sebagai brand baru. Saat ini, komposisi pemegang saham Mandiri Tunas Finance dimiliki oleh Bank Mandiri sebesar 51% dan Tunas Ridean sebesar 49%.

Bank Mandiri merupakan bank BUMN yang didukung lebih dari 1.300 jaringan kantor di dalam dan luar negeri yang menyediakan solusi keuangan menyeluruh bagi nasabah perorangan maupun perusahaan. Sedangkan Tunas Ridean adalah grup perusahaan penyedia solusi otomotif terpadu yang memegang penjualan otomotif merek Toyota, Daihatsu, BMW, Peugeot dan sepeda motor Honda, juga termasuk penjualan mobil bekas dan penyewaan kendaraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini