Live: KURS RUPIAH 6 NOVEMBER: Spot Ditutup Menguat 173 Poin

Bisnis.com,06 Nov 2018, 16:23 WIB
Penulis: Aprianto Cahyo Nugroho dan Renat Sofie Andriani
Petugas memeriksa uang di cash center'Plaza Mandiri, Jakarta, Senin (15/5)./Antara-Akbar Nugroho Gumay

Bisnis.com, JAKARTA – Nilai tukar rupiah berhasil rebound ke zona hijau pada awal perdagangan hari ini, Selasa (6/11/2018).

Berdasarkan data Bloomberg, nilai tukar rupiah di pasar spot dibuka rebound 29 poin atau 0,19% ke level Rp14.948 per dolar AS.

Mata uang Garuda berhasil rebound setelah ditutup melemah 22 poin atau 0,15% ke level Rp14.977 per dolar AS pada perdagangan Senin (5/10/2018).

Sementara itu, indeks dolar AS yang melacak pergerakan greenback terhadap mata uang utama lainnya pagi ini terpantau menguat 0,04% atau 0,042 poin ke level 96,321 pada pukul 08.00 WIB.

Sebelumnya indeks dolar dibuka menguat 0,046 poin atau 0,05% di level 96,325, setelah pada perdagangan Senin (5/10) berakhir melemah 0,27% atau 0,263 poin di posisi 96,279.

Bagaimana pergerakan rupiah hari ini? Simak di Bisnis.com secara live.

16:04 wib
Pukul 15.58 WIB: Spot Ditutup Menguat 173 Poin

Nilai tukar rupiah berakhir menguat 173 poin atau 1,16% di level Rp14.804 per dolar AS seiring dengan pergerakan IHSG pada penutupan perdagangan hari ini, Senin (6/11/2018).

15:31 wib
Pukul 15.26 WIB: Spot Menguat 162 Poin

Nilai tukar rupiah menguat tajam 162 poin atau 1,08% ke level Rp14.815 per dolar AS seiring dengan pergerakan IHSG menjelang penutupan perdagangan hari ini, Selasa (6/11/2018).

13:38 wib
Pukul 10.59 WIB: Spot Masih Menguat 120 Poin

Nilai tukar rupiah masih menguat 120 poin atau 0,80% ke level Rp14.857 per dolar AS seiring dengan pergerakan IHSG pada awal sesi II perdagangan hari ini, Selasa (6/11/2018).

11:46 wib
Pukul 10.59 WIB: Spot Menguat 120 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot menguat 120 poin atau 0,80% ke level Rp14.857 per dolar AS.

10:07 wib
Pukul 10.02 WIB: Spot Menguat 115 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot menguat 115 poin atau 0,77% ke level Rp14.862 per dolar AS.

09:02 wib
Pukul 8.56 WIB: Spot Menguat 94 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot menguat 94 poin atau 0,63% ke level Rp14.883 per dolar AS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini