Reliance Sekuritas: IHSG Bakal di Zona Positif, Pantau 6 Saham Ini

Bisnis.com,26 Nov 2018, 05:46 WIB
Penulis: Fajar Sidik
Karyawan melintas di dekat monitor Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (16/10/2018)./JIBI-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA -  Reliance Sekuritas Indonesia memprediksi indeks harga saham gabungan pada Senin (26/11) masih akan bergerak di zona positif pada kisaran 5.975-6.055.

Lanjar Nafi, Equity Technical Analyst Reliance Sekuritas menjelaskan akhir pekan lalu ekuitas Asia ditutup mayoritas melemah. Indeks HangSeng (-0.35%) dan Shanghai (-2.21%) melemah ditengah bursa saham di Jepang tutup libur. Sektor teknologi melemah karena kekhawatiran AS sedang melakukan kampanye melawan huawei technologies. Jatuhnya harga komoditas tambang energy menjadi perhatian investor tentang kekuatan pertumbuhan ekonomi global.

IHSG (+0.26%) ditutup bertahan dilevel psikologis pada pekan ini dengan naik 15.39 poin kelevel 6006.20 setelah sempat terpukul mundur menjelang sesi kedua. Sektor Industri Dasar (+1.62%) dan Konsumsi (+1.59%) menguat mengirim saham-sahamnya pada sektor tersebut menjadi kontributor penguatan IHSG diakhir pekan. Saham INKP (+10.1%), CPIN (+3.32%), HMSP (+2.33%) dan UNVR (+2.49%) menguat signifikan mampu menahan IHSG kembali ke level 6.000.

Pemerintah berencana mengkaji ulang formulasi harga bahan bakar untuk RON-88 atau Premium serta usulan formula baru untuk LPG tabung 3kg dan diesel. Rupiah bergerak ditutup menguat 0.25% kelevel Rp14544 per USD. Yield Obligasi 10 tahun turun 3.9 bps ke level 7.913%. Investor asing tercatat net sell Rp139.43 miliar.

Bursa saham di Eropa dibuka menguat. Indeks Eurostoxx (+0.34%), FTSE (+0.30%) dan DAX (+0.38%) naik melawan arus pelemahan mayoritas indeks saham di Asia dan gejolak politik di Eropa serta ketidak pastian yang berlebihan terhadap Brexit. Data indeks kinerja manufaktur di mayoritas negara bagian Eropa rilis lebih rendah menyusul data GDP kuartal ke-3 di German yang stagnan.

Pergerakan IHSG secara teknikal menguat terbatas masih diatas level support MA5 Indikasi cukup positif. Pola pergerakan berindikasi optimis menguji target FR161.8% pada kisaran 6.155 jika pergerakan IHSG masih terus kuat di atas level 6.000.

Indikator Stochastic dan RSI jenuh pada area overbought sehingga membuka peluang penguatan yang kembali tertahan pada awal pekan. Sehingga kami perkirakan IHSG masih akan bergerak pada zona positif nya dengan support resistance 5.975-6.055.

Saham-saham yang masih dapat dicermati diantaranya TBLA, LSIP, INKP, ADRO, ITMG, PTBA.

(Disclaimer on)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini