BRI Dorong Sinergi dengan BPD

Bisnis.com,08 Des 2018, 18:46 WIB
Penulis: Ilman A. Sudarwan
Gedung Bank Rakyat Indonesia/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA—Dalam rangka membangun dan memperkuat sinergi perbankan nasional, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. menggandeng Bank Pembangunan Daerah (BPD) untuk bekerja sama dalam sejumlah bidang.

BRI mengajak seluruh BPD untuk terliabat dalam rangka membangun sinergi yang saling menguntungkan, meningkatkan daya saing, meningkatkan efisiensi dan menjawab berbagai tantangan bisnis ke depan.

Direktur Utama BRI, Suprajarto menjelaskan bahwa terdapat  beberapa bidang yang dapat dikerjasamakan antara Bank BRI dengan BPD. Di antaranya, bidang keuangan dan permodalan, transaction banking, kerjasama pembiayaan, teknologi informasi dan jaringan serta capacity building.

“Dalam bidang  keuangan dan permodalan, BRI dapat memberikan fasilitas pemanfaatan dana jangka pendek melalui instrument keuangan seperti transaksi pasar uang antar bank, transaski repo, ataupun transaksi surat berharga baik pemerintah maupun korporasi,” katanya melalui siaran pers yang diterima Bisnis, Sabtu (8/12/2018).

BRI juga dapat memberikan kemudahan pengelolaan dana pensiun karyawan melalui Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) BRI dan pemanfaatan fasilitas untuk melakukan transaksi Internasional seperti trade finance, remittance, money changer bagi BPD yang sudah menjadi Bank Devisa. BPD dapat memanfaatkan kanal koresponden bank yang dimiliki oleh BRI.

Dalam hal transaction banking, BRI siap bersinergi dengan BPD untuk meluncurkan business card  dan corporate card melalui kerjasama dan co-branding yang menjadikan kartu kredit dan uang elektronik milik BPD di Indonesia makin kompetitif.

Tidak hanya itu, BRI juga akan memberikan fasilitas Cash Management System bagi BPD yang telah terkoneksi dengan sistem perbankan milik BRI secara real time online.

Dalam hal pembiayaan, BRI siap melakukan kerjasama pembiayaan berbagai proyek-proyek strategis daerah melalui kerjasama kredit sindikasi bersama BPD. BRI berkomitmen mendukung BPD untuk membangun perekonomian daerah dalam berbagai kerjasama sindikasi untuk membiayai berbagai proyek yang tengah dilaksanakan oleh pemerintah.

BRI juga siap memberikan fasilitas pengembangan sumberdaya manusia bagi para pekerja BPD. Saat ini BRI telah memiliki 1 kampus  Corporate University yang berada di Jakarta dan 7 kampus BRI yang berada di Medan, Padang, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, dan Makassar yang siap memberikan dukungan peningkatan kapasitas SDM kepada BPD.

“Kami juga siap bekerjasama dengan BPD  terkait teknologi informasi dan jaringan perbankan. BPD dapat memanfaatkan platform digital yang telah kami bangun, salah satunya melalui jaringan kerja BRI di seluruh provinsi di Indonesia, baik lewat ATM, e-Channel, Kantor Kas, Unit, KCP, dan Kanca. Tidak hanya itu, BPD juga dapat memanfaatkan Agen BRILink BRI yang sudah mencapai lebih dari 350 ribu agen, bahkan di akhir tahun bisa mencapai 450 ribu agen,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini