Konvoi Persija Digeser ke Hari Sabtu

Bisnis.com,10 Des 2018, 11:26 WIB
Penulis: Muhamad Wildan
Klub speak Bola Persija memenangkan pertandingan melawan Mita Kukar, Minggu (9/12). ?Instagram@infokomjakmania

Bisnis.com, JAKARTA - Konvoi perayaan kejuaraan Persija Jakarta atas Piala Liga 1 yang direncanakan pada hari Senin (10/12/2018) ditunda.
 
Pada hari sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan pihaknya akan mengadakan konvoi bersama dengan kesebelasan Persija Jakarta dan Jakmania dimulai dari Patung Panahan depan Gelora Bung Karno (GBK) dan berakhir di Balai Kota DKI Jakarta.
 
Namun, setelah konsultasi dengan pihak Persija Jakarta, konvoi tersebut akhirnya ditunda karena pad Rabu (12/12/2018) Persija Jakarta harus bertandang ke Bali untuk kompetisi Piala Indonesia.
 
"Diputuskan lebih baik seluruh energinya disiapkan untuk pertandingan berikutnya, daripada untuk bersenang-senang dalam acara perayaan," tutur Anies.
 
Pada hari Minggu (9/12/2018) pihak Persija Jakarta mengatakan siap untuk ikut konvoi yang diadakan oleh Pemprov DKI Jakarta.
 
"Setelah dicek jadwal ada pertandingan hari Rabu. Jadi supaya aman kami dari Pemprov DKI dari sisi jadwal menyesuaikan, ikut saja dengan jadwal di Persija," kata Anies menerangkan.
 
Rencananya,  konvoi kejuaraan tersebut diadakan pada Sabtu (15/12/2018), akan tetapi masih belum dapat dipastikan. Pihaknya akan berkoordinasi baik dengan Dinas Perhubungan dan Polda DKI Jakarta mengingat besar euforia Jakmania atas status juara yang diraih oleh Persija Jakarta.
 
"Kami memastikan bahwa di hari itu tidak ada kegiatan lain yang bertabrakan. Jangan sampai ada jadwal lain yang nanti bertabrakan, tapi teman-teman merasakan perayaan itu ada di mana-mana, sudah 17 tahun menunggu juara," imbuh Anies.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini