Timses Jokowi Jelaskan Pernyataan Erick Thohir Soal Tampil Ofensif

Bisnis.com,14 Des 2018, 17:49 WIB
Penulis: Muhammad Ridwan
Erick Thohir, Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Maruf Amin (kanan) saat berada di kediaman cawapres Maruf Amin, Jakarta, Senin (10/12/2018)./BISNIS-Muhammad Ridwan

Bisnis.com, JAKARTA -- Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma’ruf Amin, Verry Surya Hendrawan memberikan penjelasan terkait pernyataan Erick Thohir soal strategi ofensif.

Sebelumnya saat Rapat Koordinasi Nasional Direktorat Hukum dan Advokasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf Amin di Jakarta, Kamis (13/12/2018), Erick Thohir mengatakan bahwa TKN Jokowi-Maruf akan mulai menggunakan strategi ofensif atau menyerang dalam menghadapi Pemilu mendatang.

Verry menegaskan bahwa TKN Jokowi-Ma’ruf selalu memandang Pemilihan Presiden sebagai sebuah kompetisi, bukan sebagai pertarungan untuk menghancurkan lawan politiknya.

“Langkah tersebut menyerang yang dimaksud Ketua TKN [Erick Thohir] itu dalam perspektif narasi untuk memenangkan kompetisi,” katanya kepada wartawan, Jumat (14/12/2018).

Verry melanjutkan, strategi ofensif yang dilakukan selalu mengedepankan narasi-narasi positif untuk mewujudkan proses demokrasi yang mendidik.

Selain itu, langkah menyerang yang dimaksud adalah melakukan tindakan hukum untuk narasi-narasi bohong, fitnah, dan ujaran kebencian yang menyudutkan pasangan calon nomor urut 01.

“Beliau menyampaikan ini untuk bisa kita bersama selalu mendududkan permasalahan yang terkait dengan fitnah kampanye negatif atau kampanye hitam dalam perspektif hukum,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini