Kaleidoskop Internasional 2018: Kontroversi Trump, Perdamaian Korea, Hingga Saga Perang Dagang

Bisnis.com,19 Des 2018, 11:41 WIB
Penulis: Iim Fathimah Timorria
Donald Trump/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Amerika Serikat Donald Trump menjadi tokoh dunia yang paling populer dalam setahun ini. Tak hanya sejak ia tampil sebagai pemenang dari pemilu paling kontroversial di Amerika Serikat. Lebih dari itu, Trump menjadi penabuh genderang proteksionisme yang bertentangan dengan semangat perdagangan bebas.

Dengan dalih melindungi Amerika, Trump mengenalkan slogan America First. Di bawah kepemimpinan Trump, Amerika menekan banyak pihak untuk menuruti kemauan sang negara adikuasa. Jika tidak, sanksi tarif impor bisa menjadi godam yang siap menghantam.

Tidak semua negara mengikuti kemauan Trump dan Amerika Serikat. China salah satunya. Tapi, perlawanan China malah menyulut perang dagang yang berdampak pada perekonomian dunia.

Selain isu Amerika, Trump, proteksionisme dan perang dagang, sejumlah isu lainnya mewarnai perjalanan dunia dalam setahun ini. Berikut cuplikannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
  12. 12
  13. 13
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini